SULSELSATU.com, MAKASSAR – Komunitas Solidaritas Pecinta Alam Makassar menggelar aksi penggalangan dana bagi korban bencana yang menimpa warga Banten dan Lampung.
Penggalangan dana dan pakaian bekas layak pakai dimulai 26 sampai 28 Desember 2018 berpusat di perempatan Jalan Sungai Saddang dan Jalan Veteran Selatan, Makassar.
Koordinator Solidaritas Pecinta Alam Makassar, Teten Pajokka mengatakan bahwa aksi kemanusiaan yang digelar ini guna membantu korban tsunami yang melanda Banten serta Lampung baru-baru ini.
“Kami turut berduka atas bencana yang melanda saudara kita di sana. Olehnya itu, kami bersama-sama melakukan penggalangan dana untuk korban tsunami Banten dan Lampung,” tulis Teten dalam rilis yang dikirim ke redaksi Sulselsatu.com, Jumat (28/12/2018).
Teten menambahkan, bahwa meringankan beban para korban bencana di Banten dan Lampung adalah tanggung jawab semua pihak, olehnya ia mengajak seluruh dermawan untuk menyisihkan bantuannya.
“Dalam masa seperti ini, kebersamaan di antara kita semua menjadi utama. Saling membantu meringankan beban saudara kita di Banten dan Lampung adalah kewajiban kita semua,” katanya.
Donasi yang terkumpul dari penggalangan dana yang mereka lakukan, akan disalurkan langsung kepada para korban.
Penulis: Asrul
Editor: Kink Kusuma Rein