Logo Sulselsatu

Tumbang dari Udinese, Juventus Batal Rayakan Scudetto

Asrul
Asrul

Jumat, 24 Juli 2020 09:21


Juventus gagal memetik kemenangan dalam lawatannya di Fiuri Stadium melawan Udinese. (int)
Juventus gagal memetik kemenangan dalam lawatannya di Fiuri Stadium melawan Udinese. (int)

UDINE – Juventus gagal memetik kemenangan usai tumbang dari Udinese di Friuli Stadium pada Jumat (24/7/2020) dini hari Wita. Skuat arahan Mario Sarri itu tumbang 1-2 dari tuan rumah.

Juve mencetak gol lebih dulu di menit ke-42 lewat tembakan keras Matthijs De Ligt. Namun keunggulan itu sirna setelah Ilija Nestorovski (52′) dan Seko Fofana (90+2′) berhasil membalikkan keadaan.

Hasil ini membuat Juve gagal mengunci scudetto di pekan ini. Mereka masih memuncaki klasemen sementara dengan 80 poin, unggul 6 poin dari Atalanta di urutan kedua.

Baca Juga : Hasil Liga Italia: Sempat Tertinggal, Lazio Pecundangi Inter 2-1

Jalannya pertandingan

Tim tamu menekan lebih dulu di menit ke-5. Mendapat umpan Federico Bernardeschi, Cristiano Ronaldo melepaskan tembakan terukur ke gawang Udinese, namun bisa diamankan Juan Musso.

Menit ke-27, Ronaldo mendapat peluang, namun tembakannya melenceng tipis di samping gawang Musso.

Baca Juga : Hasil Liga Italia: Juventus Disikat Napoli 1-2

Udinese membalas lagi di menit ke-35, lagi-lagi lewat Ken Sema. Namun mudah saja bagi kiper Juve, Wojciech Szczesny, untuk menangkapnya.

Juventus akhirnya unggul di menit ke-42. Berawal dari sapuan Rodrigo Becao di kotak penalti Udinese, second ball berhasil dimenangkan Matthijs De Ligt, yang langsung menyambar dengan tembakan keras mendatar dan tak mampu dibendung Musso. Skor 1-0 bertahan hingga turun minum.

Babak kedua berjalan, Udinese langsung menggebrak. Nestorovski sempat mendapat peluang di menit ke-47, tapi tembakan jarak dekatnya berhasil diamankan Szczesny.

Baca Juga : Taklukkan Roma 2-1, Juventus Rebut Takhta Liga Italia

Menit ke-52, barulah mereka berhasil menyamakan kedudukan. Crossing terukur Ken Sema berhasil disambut Nestorovski yang bergerak masuk ke kotak penalti. Dengan satu sundulan, ia sukses membobol gawang Juve. Skor imbang 1-1.

Petaka buat Juve datang di masa injury time babak kedua. Keasyikan menyerang, Juve akhirnya bobol. Aksi dari tengah lapangan yang dilakukan Seko Fofana diakhiri dengan sepakan jarak dekat yang tak mampu dihalau oleh Szczesny. Skor menjadi 2-1 untuk Udinese dan bertahan hingga usai

Susunan pemain

Baca Juga : Hasil Liga Italia: Juventus Atasi Sampdoria 2-1

Udinese: Musso; Becao (De Maio 90+4′), Nuytinck, Troost-Ekong; Ter Avest (Samir 78′), Fofana, De Paul, Sema, Zeegelaar (Larsen 69′); Okaka, Nestorovski

Juventus: Szczesny; Danilo (Cuadrado 75′), Rugani, de Ligt, Alex Sandro; Ramsey (Matuidi 60′), Bentancur, Rabiot; Bernardeschi (Costa 60′), Dybala, Ronaldo

Editor: Hendra Wijaya

Cek berita dan artikel yang lain di Google News

Yuk berbagi informasi tentang Sulawesi Selatan dengan join di group whatsapp : Citizen Journalism Sulsel

 Youtube Sulselsatu

 Komentar

 Terbaru

Makassar18 Juni 2025 22:43
Perkuat Sistem Distribusi, PDAM Makassar Gandeng STS dalam Penanganan NRW
SULSELSATU.com, MAKASSAR – Plt Direktur Utama Perusahaan Daerah Air Minum (PDAM) Kota Makassar, Hamzah Ahmad, menerima kunjungan Presiden Direkt...
OPD18 Juni 2025 22:35
Camat Panakkukang Diduga Salahgunakan Wewenang, Dewan Soroti Penerbitan Sporadik di Tanah Sengketa
SULSELSATU.com, MAKASSAR – Anggota Komisi C DPRD Kota Makassar, Imam Musakkar, mengungkap dugaan penyalahgunaan wewenang yang dilakukan oleh Camat P...
Video18 Juni 2025 21:48
VIDEO: Penyitaan Uang Rp11,8 Triliun Terkait Kasus Korupsi Ekspor CPO
SULSELSATU.com – Tim Penuntut Umum dari Direktorat Penuntutan pada Jaksa Agung Muda Bidang Tindak Pidana Khusus (JAM PIDSUS) melakukan penyitaan...
Pendidikan18 Juni 2025 20:22
Ketua Bawaslu Makassar Dede Arwinsyah Raih Gelar Doktor Hukum Usai Bahas Hak Politik Eks Narapidana
SULSELSATU.com, MAKASSAR – Ketua Badan Pengawas Pemilu (Bawaslu) Kota Makassar, Dede Arwinsyah, resmi menyandang gelar doktor setelah menjalani sida...