Logo Sulselsatu

Cegah Gizi Buruk dan Stunting, Wagub Minta Intervensi Dinas Terkait

Asrul
Asrul

Minggu, 09 Agustus 2020 19:30

Wagub Sulsel Andi Sudirman Sulaiman. (ist)
Wagub Sulsel Andi Sudirman Sulaiman. (ist)

SULSELSATU.com, MAKASSAR – Pemerintah Provinsi Sulawesi Selatan berupaya dalam mencegah gizi buruk serta mengentaskan stunting.

Diketahui, kondisi itu rentang pada anak-anak. Terlebih maraknya ditemukan kasus gizi buruk dan stunting di Sulsel.

Seperti dalam kasus Haidil Ramadani atau bisa dipanggil Aidil. Bocah berusia 13 tahun yang tinggal di Daeng Tata, Kota Makassar. Di usianya saat ini, Aidil tidak seperti anak umumnya. Ia lumpuh dan tidak bisa berbicara. Hal itu karena gizi buruk yang dialaminya. Akibat tidak mendapatkan asupan gizi yang baik, karena keluarganya dalam kemiskinan.

Baca Juga : Darmawangsyah Muin Target Stunting Gowa Turun di Angka 18 Persen

Menanggapi permasalahan stunting dan gizi buruk, Wakil Gubernur Sulawesi Selatan, Andi Sudirman Sulaiman meminta pentingnya intervensi pada Dinas Kesehatan, Dinas Sosial, maupun Dinas terkait, dan juga kabupaten/kota.

Dinas Kesehatan, Dinas Sosial, maupun dinas terkait, kata dia, berperan dalam mencegah stunting dan gizi buruk. Dengan memberi bantuan melalui Program Keluarga Harapan (PKH) kepada keluarga yang dianggap tingkat kesejahteraannya rendah.

Program tersebut merupakan salah satu intervensi pemerintah melalui Dinas Kesehatan dan Dinas Sosial terkait untuk mengurangi prevalensi stunting.

Baca Juga : Musrenbang Tematik Gowa Bahas Penanganan Stunting dan Miskin Ekstrem

“Bantuan melalui program PKH itu supaya mengurangi risiko anak kurang gizi atau ibu hamil kurang gizi yang disebabkan oleh ketidakmampuan untuk memenuhi kebutuhan gizi ibu hamil atau anaknya tersebut,” katanya.

“Kami minta Dinas Kesehatan dan Dinas Sosial lingkup provinsi serta kabupaten/kota se-Sulawesi Selatan agar menyisir daerah dan menginterversi anggaran untuk penanganan tahun 2021,” jelasya

Penulis: Jahir Majid
Editor: Hendra Wijaya

Baca Juga : Cegah Stunting dan Gizi Buruk, AHM Kolaborasi dengan Duta Remaja Sehat

 

Baca Juga : Cegah Stunting dan Gizi Buruk, AHM Kolaborasi dengan Duta Remaja Sehat

 

Cek berita dan artikel yang lain di Google News

Yuk berbagi informasi tentang Sulawesi Selatan dengan join di group whatsapp : Citizen Journalism Sulsel

 Youtube Sulselsatu

 Komentar

 Terbaru

Video16 Juni 2025 22:18
VIDEO: Prabowo Tegaskan Pentingnya Hubungan Kuat dengan Negara Tetangga
SULSELSATU.com – Presiden RI, Prabowo Subianto menghadiri pertemuan bilateral tingkat tinggi di Singapura, Senin (16/6). Dalam keterangan pers, ...
Makassar16 Juni 2025 20:42
Fatmawati Rusdi dan Meutya Hafid Buka Literasi Digital “Klik Aman, Anak Nyaman”
SULSELSATU.com, MAKASSAR – Wakil Gubernur Sulawesi Selatan, Fatmawati Rusdi, membuka kegiatan Fasilitasi Literasi Digital untuk Perempuan, Anak, dan...
Pendidikan16 Juni 2025 20:30
Workshop Penulisan Ilmiah, Unismuh Makassar Dorong Dosen Raih Guru Besar
SULSELSATU.com, MAKASSAR – Universitas Muhammadiyah (Unismuh) Makassar kembali memperkuat budaya riset dan publikasi ilmiah melalui Workshop dan Pen...
Lifestyle16 Juni 2025 20:10
Scoopy Session di Gowa, Asmo Sulsel Bawa Nuansa Fashionable dan Fun ke Tengah Masyarakat
Astra Motor (Asmo) Sulsel kembali menghadirkan pengalaman seru dan penuh gaya bagi pecinta motor Honda, khususnya Honda Scoopy lewat event bertajuk Sc...