Nipah Mall Bekali Manajemen dan Tenant Pelatihan P3K

Nipah Mall Bekali Manajemen dan Tenant Pelatihan P3K

SULSELSATU.com, MAKASSAR – Nipah Mall belaki manajemen dan tenant pelatihan Pertolongan Pertama Pada Kecelakaan (P3K) di Bikin Bikin Lantai 1 Nipah Mall. Peserta diberikan pemahaman secara teori dan praktik terkait penilaian korban, CPR, penanganan luka, patah tulang, dan pengangkutan ke mobil ambulans.

General Manager Property Kalla Inti Karsa, Richard Abraham mengatakan, praktik dilakukan langsung di lapangan melibatkan korban yang terluka.

“Kegiatan ini bertujuan untuk mengedukasi manajemen, termasuk perwakilan tenant dan outsourcing yang tergabung dalam tim tanggap darurat terkait P3K. Sehingga dapat meningkatkan pengetahuan dan pemahaman mengenai pelaksanaan P3K di area mall, pertolongan pertama terhadap penyakit mendadak ataupun jika terjadi kecelakaan,” kata Richard, Rabu, (2/6/2021).

Melalui pelatihan ini, ia berharap bisa menjadi kegiatan positif yang regular dilaksanakan agar manajemen maupun tim tanggap dapat lebih sigap menghadapi situasi saat pertolongan pertama dibutuhkan.

Kata dia, Nipah Mal berkomitmen untuk terus mendukung program pemerintah dalam menekan kasus Covid- 19 dengan menerapkan protokol kesehatan yang ketat seperti wajib mencuci tangan atau menggunakan hand sanitizer, pengukuran suhu tubuh pada seluruh akses, dan pengunjung wajib mengenakan masker selama berada di area NIPAH.

“Desinfeksi juga telah konsiten diterapkan di seluruh area Nipah mall,” pungkasnya.

Cek berita dan artikel yang lain di Google News

Berita Terkait
Baca Juga