Logo Sulselsatu

Pimpin Apel Pagi, Sekda Jeneponto Ingatkan ASN Jaga Etika dan Kedisiplinan

Asrul
Asrul

Senin, 07 Juni 2021 11:04

istimewa
istimewa

SULSELSATU.com, JENEPONTO – Sekretaris Daerah Kabupaten Jeneponto Syafruddin Nurdin mengingatkan agar seluruh Aparatur Sipil Negara mengedepankan Etika dan Disiplin dalam melaksanakan tugas dan fungsi di Perangkat Daerah.

“Saya harap kepada seluruh ASN, laksanakan tugas dengan baik dengan mengedepankan Etika Publik, dan Disiplin kerja”, ujar Syafruddin dalam sambutannya dalam apel pagi di halaman Kantor Bupati Jeneponto, Jl. Lanto dg padewang, Senin (7/6/2021).

Syafruddin mengingatkan kepada seluruh ASN terkait Etika dan Disiplin, pasca pelaksanaan Sidang Etika baru baru ini kepada beberapa ASN dilingkup Pemkab Jeneponto yang dianggap perlu pembinaan.

Baca Juga : VIDEO: Pelaku Pemerkosaan dan Pencurian di Jeneponto Berhasil Diamankan

Selain itu, Syafruddin juga mengatakan, untuk gaji 13 ASN akan di bayarkan Minggu ini.

“Insya Allah paling lambat hari Rabu bulan Juni gaji 13 akan dibayarkan,” kata dia.

Menutup arahannya, Syafruddin berharap agar seluruh bendahara OPD lingkup Jeneponto lebih profesional melaksanakan tupoksinya, tingkatkan loyalitas, akuntabilitas dan disiplin kerja.

Baca Juga : VIDEO: Rumah Terduga Pelaku Pemerkosaan di Jeneponto Dirusak Massa

“Jika ini dapat dibangun oleh seluruh bendahara tahun 2022 Jeneponto akan target opini WTP (Wajar Tanpa Pengecualian) dari BKP. Insya Allah,” katanya.

Cek berita dan artikel yang lain di Google News

Penulis : Dedy
Yuk berbagi informasi tentang Sulawesi Selatan dengan join di group whatsapp : Citizen Journalism Sulsel

 Youtube Sulselsatu

 Komentar

 Terbaru

Ramadan28 Maret 2024 16:22
Pegadaian Hadirkan Panggung Emas di Puncak Festival Ramadhan
PT Pegadaian memperingati hari ulang tahun PT Pegadaian yang ke-123 dan memeriahkan bulan Ramadhan 1445 H menghadirkan kegiatan Festival Ramadhan....
Bisnis28 Maret 2024 16:01
Kalla Beton Kembangkan Produk Precast, Produksi Lebih Cepat dan Bentuk Cetakan Lebih Custom
Kalla Beton terus berinovasi untuk memenuhi kebutuhan konstruksi dari mitra atau pelanggan. Salah satu produk yang tengah dikembangkan saat ini adalah...
Aneka28 Maret 2024 13:55
Pertama di Indonesia, Pj Gubernur Sulsel Inisiasi Gerakan Sedekah Pohon
SULSELSATU.com, BONE – Penjabat Gubernur Sulsel, Bahtiar Baharuddin, kembali mencetak sejarah dengan melakukan gerakan sedekah pohon untuk masya...
Sulsel28 Maret 2024 13:19
Wabup Gowa Ingatkan Pembangunan 2025 Harus Tepat dan Strategis
perencanaan pembangunan 2025 harus betul-betul adaptif dengan perkembangan situasi yang kita hadapi saat ini...