Logo Sulselsatu

Pemkot Parepare Akan Bangun Covid Center di RSUD Makkasau, Ada Sirkulasi Oksigen

Midkhal
Midkhal

Senin, 12 Juli 2021 20:22

istimewa
istimewa

SULSELSATU.com, Parepare – Pemerintah Kota Parepare melakukan pelibatan Ketua RT/RW, Puskesmas, Lurah, dan dibantu dengan petugas kesehatan reaksi cepat dalam penanganan Covid-19.

Penguatan tenaga dan fasilitas kesehatan juga dilakukan di RSUD Andi Makkasau. Hal ini dipaparkan Wali Kota Parepare, Taufan Pawe melalui akun Instagram pribadinya.

“Bahkan dalam waktu dekat ini, kami akan membangun Covid Center di RSUD Andi Makkasau, yang bertujuan sebagai Gedung perawatan penyakit menular khususnya Covid-19, dan terpisah dari bangunan utama RSUD Andi Makkasau,” tulisnya (12/7/2021).

Baca Juga : Gerakan Pangan Murah Jadi Solusi Pemkot Tekan Laju Inflasi di Parepare

“Kami juga melengkapi berbagai komponen pendukung, salah satunya sirkulasi oksigen yang dapat mengurai dan membunuh virus namun tetap ramah lingkungan,” lanjut Taufan Pawe.

Direktur RSUD Andi Makkasau, Renny Angraeny Sari menjelaskan pembangunan Covid Center dengan anggaran sebesar Rp16,6 Miliar telah memasuki tahap finishing perencanaan.

“Sudah mau digeser ke UKPBJ untuk dilelang, targetnya sudah selesai tahun ini,” jelasnya.

Baca Juga : Untung Menggiurkan, Kejari-Pemkot Parepare Komitmen Berantas Mafia Pupuk

Renny menjabarkan Covid Center nantinya akan terdapat fasilitas-fasilitas layana kesehatan khusus untuk pasien Covid-19.

“Ada rawat jalan, rawat inap (isolasi biasa, ICU, NICU, kamar bersalin, kamar operasi, Hemodialisa berstandar ruang isolasi dengan sistem Hepafilter

dan pelayanan penunjang seperti Laboratorium dan radiologi,” tutupnya.

Cek berita dan artikel yang lain di Google News

Penulis : Andi Fardi
Yuk berbagi informasi tentang Sulawesi Selatan dengan join di group whatsapp : Citizen Journalism Sulsel

 Youtube Sulselsatu

 Komentar

 Terbaru

Video14 Februari 2025 23:09
VIDEO: Viral, Pria Salat Sunnah Sebelum Curi Kotak Amal di Masjid Babul Janna Makassar
SULSELSATU.com – Aksi pencurian uang celengan (kotak amal) di Masjid Babul Janna, Salodong, Makassar. Video itu viral di media sosial. Video ter...
OPD14 Februari 2025 22:38
Wakil Rakyat Beraksi! Umiyati Bantu Korban Banjir di Manggala dan Serukan Perbaikan Drainase
SULSELSATU.com, MAKASSAR – Anggota DPRD kota Makassar dari Fraksi PPP, Umiyati bersama tim, mengunjungi lokasi banjir di Kecamatan Manggala Maka...
Video14 Februari 2025 21:46
VIDEO: Sri Mulyani Klarifikasi Isu Pemangkasan Beasiswa
SULSELSATU.com – Menteri Keuangan Sri Mulyani Indrawati memberikan klarifikasi terkait efisiensi anggaran. Ia menegaskan bahwa beasiswa tidak ak...
Sulsel14 Februari 2025 20:01
Program Digital Desa, Kadis PMD Takalar: Anggarannya Disesuaikan Keuangan Masing-masing Desa
SULSELSATU.com, TAKALAR – Kepala Dinas PMD dan Sosial Kabupaten Takalar, Andi Rijal Mustamin angkat bicara terkait isu adanya intervensi kepada ...