Logo Sulselsatu

Momen HUT Golkar ke-57, Indah Putri Indriani Minta Kader Kompak

Asrul
Asrul

Kamis, 28 Oktober 2021 20:57

Perayaan HUT Golkar ke-57 di Luwu Utara. Ist
Perayaan HUT Golkar ke-57 di Luwu Utara. Ist

SULSELSATU.com, MASAMBA – DPD II Golkar Kabupaten Luwu Utara menggelar perayaan HUT Golkar ke 57 di halaman Kantor DPD II Golkar Luwu Utara, Kamis (28/10/2021).

Pada kesempatan itu, Ketua terpilih DPD II Partai Golkar Luwu Utara, Indah Putri Indriani (IDP) menyampaikan, setiap kader harus memberi manfaat kepada masyarakat disekitarnya.

Indah menyampaikan, meski peringatan hari jadi partai Golkar digelar sederhana, namun semangat juang kader tak boleh kendur.

Baca Juga : Indah Tegaskan Golkar Bakal Usung Kader Maju Pilkada Luwu Utara

“Tema HUT kali ini adalah Bersatu Untuk Menang, mari terus menjaga kekompakan, bergerak seirama tentu untuk bagaimana Golkar ini terus menjadi partai yang memberi manfaat untuk masyarakat,” kata Indah.

Untuk itu Indah juga berpesan, agar seluruh kader partai Golkar Luwu Utara untuk selalu hadir memberi manfaat kepada masyarakat, apalagi di Luwu Utara ini, partai Golkar memiliki paling banyak perwakilan rakyat di DPR, sehingga tidak begitu sulit untuk hadir memberi solusi setiap masalah yang ada di tengah masyarakat.

“Kader Golkar harus hadir memberi manfaat, apalagi kader-kader yang mendapat kepercayaan menduduki suatu jabatan baik di eksekutif maupun di legislatif,” tegas Indah.

Cek berita dan artikel yang lain di Google News

Yuk berbagi informasi tentang Sulawesi Selatan dengan join di group whatsapp : Citizen Journalism Sulsel

 Youtube Sulselsatu

 Komentar

 Terbaru

Video18 Maret 2025 23:39
VIDEO: DPR Sepakat RUU TNI Disahkan dalam Rapat Paripurna
  SULSELSATU.com – Komisi I DPR sepakat untuk membawa revisi Undang-Undang tentang TNI ( RUU TNI ) untuk disahkan menjadi UU. RUU TNI bakal...
Hukum18 Maret 2025 23:00
Tingkatkan Wawasan Hukum Kades dengan Peacemaker Academy
SULSELSATU.com, MAKASSAR – Kepala Kantor Wilayah Kementerian Hukum dan HAM Sulawesi Selatan, Andi Basmal, kembali mengimbau tim penyuluh hukum Kanwi...
Politik18 Maret 2025 22:46
Apresiasi Kader Golkar Sulsel, Taufan Pawe: Kita Harus Maksimal untuk Menang
SULSELSATU.com, MAKASSAR – Ketua DPD Partai Golkar Sulawesi Selatan (Sulsel), Taufan Pawe, menegaskan bahwa soliditas dan sinergi antar-kader serta ...
Berita Utama18 Maret 2025 22:22
Kapolres dan Satnarkoba Polres Jeneponto Gelar Bukber dengan Awak Media dan Aktivis
SULSELSATU.com, JENEPONTO – Dalam rangka mempererat hubungan serta memperkuat sinergitas antara pihak kepolisian, awak media, dan aktivis, Kapolres ...