Komunitas HJC Gelar Kontes Mobil Modifikasi dan Vaksinasi di Jeneponto

Komunitas HJC Gelar Kontes Mobil Modifikasi dan Vaksinasi di Jeneponto

SULSELSATU.com, Jeneponto,- Komunitas Otomotif Honda Jazz Community (HJC) Chapter Jeneponto, Sulawesi Selatan, menggelar Kontes otomotif mobil modifikasi sekaligus dirangkaikan vaksinasi Covid-19

Kegiatan Kontes otomotif dan Vaksinasi Covid-19 ini digelar depan Taman Turatea, Jalan Sultan Hasanuddin, Kelurahan Empoang, Kecamatan Binamu, Jeneponto, Minggu (13/02/2022).

Hadir dalam acara tersebut, Wakil Bupati Jeneponto, Paris Yasir, Kapolres Jeneponto, AKBP Yudha Kesit Dwijayanto, Kapolsek Binamu, AKP Baharuddin dan beberapa tamu lainya.

Ketua Komunitas Honda Jazz Community (HJC) Chapter Jeneponto, Darwis Nojeng mengatakan, dalam Kontes ini dirangkaikan vaksinasi covid-19 sebagai bentuk dukungan HJC dalam menyukseskan program Pemerintah.

“Vaksinasi massal ini kita lakukan sebagai wujud kepedulian dari Communitas Honda Jazz yang ada di kabupaten Jeneponto untuk mendukung penuh program pemerintah”. Ujar H. Darwis Nojeng.

Untuk menarik minat masyarakat agar hadir dalam rangka vaksinasi. Panitia juga menyiapkan sejumlah door prize dan souvenir.

” Kami berharap bahwa dengan adanya kegiatan ini, masyarakat Jeneponto dapat semakin sehat dan terlindungi dari covid”19″,pungkasnya.

Kapolres Jeneponto AKP Yudha Kesit Dwijayanto yang membuka secara resmi konteks mobil modifikasi dengan mengatakan Jeneponto itu kota hebat, sehingga diharapkan kegiatan tersebut dapat berjalan sukses

“Semoga kegiatan ini sukses,”singkatnya.

Namun demikian, Yudha berharap kegiatan vaksinasi yang dirangkaikan dengan konteks mobil modifikasi agar tetap mematuhi protokol kesehatan agar terhindar dari covid-19.

Diketahui, kegiatan ini dilakukan untuk memperingati 15 Tahun Anniversary HJC Jeneponto. Sementara Peserta yang hadir dalam kontes ini berasal dari beberapa daerah di Indonesia.

Penulis Dedi

Cek berita dan artikel yang lain di Google News

Baca Juga