Viral Aksi Pemuda Ancam Masyarakat dengan Busur Panah, Danny Pomanto Ajak Stakeholder Antisipasi Bersama

Viral Aksi Pemuda Ancam Masyarakat dengan Busur Panah, Danny Pomanto Ajak Stakeholder Antisipasi Bersama

SULSELSATU.com, MAKASSAR – Baru-baru ini viral video seorang pemuda di Makassar mengancam warga dengan busur panah.

Aksi tersebut terekam kamera CCTV di konter pulsa. Nampak dua pelaku tiba-tiba datang di depan konter, dan salah satu pemuda yang mengenakan baju kuning berani menarik anak panah ke arah warga.

Akibat video yang tersebar luas di media sosial itu, Makassar kembali dilabeli sebagai kota tidak aman.

Wali Kota Makassar, Moh Ramdhan ‘Danny’ Pomanto mengklaim, pada dasarnya tingkat kriminalitas di Makassar sudah menurun.

“Kalau dilihat itu jumlahnya sebenarnya berkurang. Kalau ada pembusuran saya kira kita tidak bisa pungkiri ada itu,” ungkapnya.

Dia juga menambahkan bahwa kriminalitas yang terjadi di Kota Makassar, bukan cuma tugas Pemerintah Kota (Pemkot). Harus ada keterlibatan orangtua, para pendidik, para ulama, tokoh agama, dan tokoh masyarakat untuk kerja sama tanggulangi hal tersebut.

“Makanya kita harus kerja keras sama-sama. Anak-anak yang suka busur-busur itu bukan hanya tugas wali kota. Tugas orangtua, tugas para pendidik, para ulama, tokoh agama, tokoh masyarakat, tugas kita semua. Makanya saya bikin program jagai anak ta,” jelasnya.

Danny Pomanto juga menjelaskan bahwa para stakeholder sangat dibutuhkan dalam menanggulangi fenomena sosial yang terjadi seperti sekarang ini.

“Misalnya perusahaan yang punya alat berat minta dia training lima kelas. Satu kelas 20 berarti 100. Yang satu lagi minta 100 akhirnya bisa 10 ribu. Salon-salon misalnya. Yang top. Minta dia satu kelas didikki orang yang gunting rambut untuk 20 orang. Kontraktor besar nasional. Sepuluh kelas untuk tukang batu,” tandasnya.

Cek berita dan artikel yang lain di Google News

Berita Terkait
Baca Juga