Reses di Cambaya, Warga Keluhkan Dampak Pembangunan Pelabuhan MNP ke Andre

SULSELSATU.com, MAKASSAR – Anggota DPRD Sulsel Fraksi Partai NasDem Andre Prasetyo Tanta gelar temu konstituen atau reses di Kelurahan Cambaya, Kecamatan Ujung Tanah pada Selasa 21 Februari 2023.
Pertemuan reses dihadiri para ketua RW dan RT Pimlur Andi Rosdiana, Babinsa dan Binmas Kelurahan Cambaya.
Salah satu Ketua RW H Hadi menyampaikan keluhannya persoalan genangan air dan kanal Cambaya yang mengalami pendangkalan.
Senada dengan Tujuardi Ketua RW 05 bahwa genangan air yang terjadi akibat dari pembangunan Pelabuhan Makassar New Port (MNP).
“Selain genangan atau banjir nelayan juga kesulitan mencari ikan, karena harus jauh dan itu memakan biaya yang cukup tinggi,” ungkap Tujuardi.
Menanggapi keluhan warga Andre akan melakukan koordinasi kepada pihak terkait agar pembangunan tidak ada yang merasa dirugikan apalagi warga di sekitarnya.
Cek berita dan artikel yang lain di Google News