Kota Makassar Catat Realisasi Sebesar Rp4,93 Triliun pada Triwulan Ketiga 2023

Kota Makassar Catat Realisasi Sebesar Rp4,93 Triliun pada Triwulan Ketiga 2023

SULSELSATU.com, MAKASSAR – Kota Makassar mencatat transaksi investasi sebesar Rp4,93 triliun triwulan ketiga 2023. Realisasi mencapai Rp39,72 persen dari total investasi Sulsel.

Kepala Dinas Penanaman Modal dan PTSP Kota Makassar A Zulkifly Nanda mengemukakan, total investasi di Sulsel mencapai Rp12,41 triliun. Makassar punya porsi 39,72 persen.

Zulkifly menyampaikan, capaian realisasi investasi triwulan ketiga 2023 kota Makassar melampaui target yang ditetapkan sebelumnya yaitu Rp4,1 triliun. Investasi yang terealisasi ini bahkan melebihi target sebesar 119,51 persen.

“Dari total investasi tersebut, sekitar 90,6 persen merupakan penanaman modal dalam negeri (PMDN) senilai Rp3,48 triliun, sementara penanaman modal asing (PMA) mencapai Rp454 juta atau sekitar 9,4 persen dari total investasi,” ungkap Zulkifly, Jumat (17/11/2023).

Penanaman modal asing (PMA) tertinggi berasal dari Malaysia dengan investasi mencapai Rp139,63 miliar, diikuti oleh Singapura, India, dan Tiongkok.

Berdasarkan data, terjadi peningkatan signifikan dibandingkan dengan triwulan ketiga 2023. Total realisasi investasi meningkat sekitar 63,19 persen dari Rp3,02 triliun menjadi Rp4,93 triliun pada triwulan ketiga 2023. Sementara PMDN naik 63,13 persen dan PMA naik 65,71 persen.

Sektor yang menjadi penyumbang terbesar dalam realisasi investasi adalah sektor transportasi, gudang, dan telekomunikasi senilai Rp1,28 triliun. Diikuti oleh sektor perdagangan dan reparasi, perumahan, kawasan industri dan perkantoran, serta sektor jasa lainnya.

Cek berita dan artikel yang lain di Google News

Berita Terkait
Baca Juga