VIDEO: Suara Caleg PPP Makassar Diduga Dicuri

SULSELSATU.com, MAKASSAR – Tiga orang Caleg DPRD Makassar dari Partai Persatuan Pembangunan (PPP) yang maju di Dapil 2 meliputi Kecamatan Tallo, Ujung Tanah, Wajo dan Kepulauan Sangkarrang suaranya diduga dicuri.
Ketiga Caleg tersebut yakni, nomor urut 1 Rahmat Taqwa Qurais, nomor urut 2 Mujahidin Tahir dan nomor urut 4 Anzar Makkuasa.
Ketua Bidang Hukum DPC PPP Makassar Anzar Makkuasa mengungkapkan, ada empat TPS di wilayah
Dapil II suara PPP berkurang. Sementara ada partai lain perolehan suaranya bertambah.
“Misalnya TPS 21 Kelurahan Buloa, Kecamatan Tallo, suara kami berkurang, tapi ada partai suaranya bertambah. Inikan tidak sehat,” ucap Anzar Makkuasa, Selasa (20/2/2024).
Dirinya menyebut dalam kejadian itu, timnya tidak segan akan mengambil langkah hukum untuk melaporkan kejadian tersebut agar kiranya kejadian serupa tidak terulang lagi yang dapat merugikan Caleg PPP khususnya.
“Kami minta kepada seluruh KPPS dalam melakukan perhitungan suara untuk tidak main-main, jangan coba melakukan spekulasi dengan menghilangkan suara orang dengan mencoretnya,” pungkasnya.
Video: Asrul
Cek berita dan artikel yang lain di Google News