Logo Sulselsatu

Upacara Peringatan Dies Natalis UNM ke-63, Prof Karta Jayadi Siap Bawa UNM Menuju Era Keemasan

Muh Jahir Majid
Muh Jahir Majid

Kamis, 01 Agustus 2024 14:01

istimewa
istimewa

SULSELSATU.com, MAKASSAR – Universitas Negeri Makassar (UNM) menggelar upacara peringatan Dies Natalis ke-63 tahun yang digelar di Ballroom Teater Menara Pinisi UNM, Kamis (1/08/2024).

Dies Natalis tahun ini mengusung tema “Era Baru Menuju Keemasan UNM”. Upacara dilaksanakan secara hikmad menghadirkan Pj Gubernur Sulsel, Zudan Arif serta Fakrulloh Dirjen Dikti.

Selain itu, hadir pula Sejumlah tokoh nasional dan Forkopimda Sulawesi Selatan dan Kabupaten Kota, jajaran mitra kerja UNM serta beberapa Rektor dan para pimpinan perguruan tinggi di Indonesia.

Baca Juga : VIDEO: Penampakan Fasilitas Kampus UNM Rusak Akibat Bentrokan

UNM" href="https://www.sulselsatu.com/topik/rektor-unm">Rektor UNM, Prof. Karta Jayadi, dalam sambutannya menyampaikan pencapaian UNM selama 63 tahun serta visi ke depan untuk mencapai kejayaan dalam bidang pendidikan.

“Dies Natalis kali ini merupakan momentum bagi kita semua untuk merefleksikan perjalanan panjang UNM dan menyiapkan langkah-langkah strategis menuju era keemasan institusi ini,” ujar Prof. Karta Jayadi.

Salah satu capain penting UNM Kata Prof. Karta Jayadi, adalah terakreditasinya UNM sebagai institusi unggul sejak 12 September 2023 melalui Badan Akreditasi Nasional.

Baca Juga : UNM Gelar FGD Forum Rektor, Bahas Isu Strategis Pendidikan

Saat ini, UNM memiliki 121 program studi dengan beberapa program studi baru yang sedang diajukan untuk memenuhi kebutuhan masyarakat.

Guru besar Antropologi dan Seni menambahkan bahwa peringatan Dies Natalis ini menandai era baru bagi UNM dalam upayanya menuju keemasan dengan mempercepat pembangunan berkelanjutan. “Kami masih menyebutnya keemasan, karena kami sadar posisi UNM saat ini masih belum melampaui puncak kejayaan. UNM terus berbenah dengan meningkatkan kompetensi dan SDM,” jelasnya.

Untuk itu, Prof Karta menekankan bahwa UNM akan terus berkomitmen dan berupaya dalam meningkatkan mutu pendidikan, penelitian, dan pengabdian kepada masyarakat, sejalan dengan visinya untuk menjadi perguruan tinggi yang unggul dan berdaya saing global.

Baca Juga : UNM Jalin Kerjasama Pengembangan Seni Budaya dengan ISI Padangpanjang

Penjabat (Pj) Gubernur Sulawesi Selatan, Zudan Arif, yang menyampaikan apresiasi terhadap peran UNM dalam mencetak sumber daya manusia berkualitas dan berkontribusi terhadap pembangunan nasional.

Cek berita dan artikel yang lain di Google News

Yuk berbagi informasi tentang Sulawesi Selatan dengan join di group whatsapp : Citizen Journalism Sulsel

 Youtube Sulselsatu

 Komentar

 Terbaru

Bisnis12 September 2024 10:06
Kalla Toyota Melalui Program Taptap Siapkan Banyak Hadiah Bagi Pelanggan
Kalla Toyota, salah satu dealer resmi Toyota terbesar di Indonesia memperkenalkan program loyalitas terbaru bernama TapTap dari aplikasi Kallafriends....
Politik11 September 2024 23:39
Representasi Milenial, Ribuan Anak Muda Makassar Nyatakan Dukung Seto-Kiki
SULSELSATU.com, MAKASSAR – Menjadi representasi kalangan millenial di Pilkada Makassar 2024, pasangan bakal calon wali kota dan wakil wali kota,...
Video11 September 2024 23:18
VIDEO: Aksi Pencurian di Pasar Sentral, Sembunyikan Curiannya di Dalam Rok
SULSELSATU.com – Aksi pencurian terjadi di salah satu toko di Pasar Sentral, Kota Makassar, Selasa (10/9/2024) siang. Pelaku yang diduga seorang...
Video11 September 2024 22:10
VIDEO: Presiden Jokowi Resmikan Pembangunan MRT Tomang-Medan Satria 24,5 Km
SULSELSATU.com – Presiden Joko Widodo meresmikan pembangunan MRT Tomang-Medan Satria 24,5 Km, Rabu (11/9/2024). Dalam kesempatan itu Jokowi menc...