Logo Sulselsatu

Appi Bakal Temui Danny Bahas Peralihan Kepemimpinan di Makassar

Asrul
Asrul

Kamis, 26 Desember 2024 14:21

istimewa
istimewa

SULSELSATU.com, MAKASSAR – Wali Kota Makassar terpilih periode 2025-2030 Munafri Arifuddin alias Appi, mulai menyusun langkah strategis untuk menghadapi masa kepemimpinannya melalui pembentukan tim transisi.

Tim ini bertugas menyiapkan rekomendasi dan kajian untuk mendukung percepatan pembangunan serta penyelesaian masalah masyarakat.

“Tim transisi bekerja intensif untuk memetakan berbagai tantangan dan peluang di Makassar. Mereka akan menyusun rekomendasi konkret yang siap kami jalankan saat resmi menjabat,” ujar Appi, Selasa (26/12/2024).

Baca Juga : Resmi Ditetapkan DPRD Sebagai Wali Kota, Appi Siap Lanjutkan dan Inovasi Program Pembangunan Makassar

Menurutnya, tim ini difokuskan pada identifikasi masalah di berbagai sektor, seperti infrastruktur, pelayanan publik, dan pengelolaan kota. Munafri menegaskan, prioritasnya adalah menciptakan program-program yang berdampak langsung pada kesejahteraan warga Makassar.

Appi menjelaskan bahwa tim transisi juga bertugas memastikan kesinambungan program dari pemerintahan sebelumnya. Ia mengaku ingin memaksimalkan komunikasi dengan Wali Kota Makassar yang saat ini menjabat agar proses peralihan berjalan mulus.

“Koordinasi dengan wali kota saat ini (Moh Ramdhan Pomanto) penting untuk memastikan kesinambungan. Namun, kami memahami kesibukan masing-masing pihak, sehingga kami terus mencari waktu untuk berdiskusi secara intensif,” ungkapnya.

Baca Juga : KPU Resmi Tetapkan Appi-Aliyah Sebagai Wali Kota dan Wakil Wali Kota Makassar 2025-2030

Selain itu, Appi mengungkapkan bahwa pihaknya mulai menjalin komunikasi dengan Badan Perencanaan Pembangunan Daerah (Bappeda) guna membahas rencana strategis kota Makassar.

“Langkah kecil sudah kami lakukan. Kami ingin segala hal relevan dengan kebutuhan masyarakat dan sesuai dengan rencana pembangunan jangka panjang,” tambahnya.

Appi menegaskan akan membawa tujuh program utama yang menjadi visi utamanya sejak masa kampanye. Meski belum mengungkap detail, ia memastikan program-program tersebut berorientasi pada penyelesaian persoalan mendasar warga kota.

Baca Juga : Putusan MK Final, Munafri Arifuddin: Pilkada Usai, Kini Saatnya Bangun Makassar

“Fokus kami adalah solusi, bukan sekadar janji. Program prioritas ini dirancang untuk menjawab kebutuhan nyata warga Makassar,” tegasnya.

Appi berharap proses transisi ini berjalan efektif sehingga dapat memberikan dampak nyata sejak awal masa kepemimpinannya. Ia juga meminta dukungan dari seluruh elemen masyarakat untuk bersama-sama mewujudkan visi kota Makassar yang lebih maju dan sejahtera.

“Kami berkomitmen untuk bergerak cepat dan relevan. Tujuan utama kami adalah menghadirkan akselerasi pembangunan dan menyelesaikan masalah kota secara sistematis,” tutupnya.

Cek berita dan artikel yang lain di Google News

Yuk berbagi informasi tentang Sulawesi Selatan dengan join di group whatsapp : Citizen Journalism Sulsel

 Youtube Sulselsatu

 Komentar

 Terbaru

Opini09 Februari 2025 23:19
Sinergi Media dan Pemerintah: Harapan di Hari Jadi Takalar ke-65
SULSELSATU.com, TAKALAR – Sejak dilantik sebagai Penjabat (Pj) Bupati Takalar pada Desember 2024, Dr. H. Muhammad Hasbi, S.STP, M.AP, M.Ikom telah m...
Makassar09 Februari 2025 22:01
PLN Kenalkan Aplikasi PLN Mobile, Diskon Listrik di Jappa Jokka Cap Go Meh 2025
SULSELSATU.com MAKASSAR – Pengunjung Jappa Jokka Cap Go Meh 2025 mendapatkan edukasi langsung mengenai layanan PLN Mobile dan program diskon lis...
News09 Februari 2025 15:48
Koperasi Sipakatuo Jadi Wadah Petani Latimojong Mendukung Program Makan Siang Bergizi
Kehadiran koperasi ini diharapkan dapat memperkuat ekosistem ketahanan pangan lokal sekaligus menjadi bagian dari solusi dalam pemerataan distribusi h...
Makassar09 Februari 2025 15:25
Jalan Jampea Resmi Berganti Nama Jadi Jalan Hoo Eng Djie, Danny Pomanto: Sejarah yang Bernilai
SULSELSATU.com MAKASSAR – Jalan Jampea yang berlokasi di Kecamatan Wajo resmi berubah nama menjadi Jalan Hoo Eng Djie. Perubahan nama jalan ters...