Logo Sulselsatu

Indosat Ooredoo Hutchison Salurkan Bantuan untuk Korban Banjir di Makassar

Sri Wahyu Diastuti
Sri Wahyu Diastuti

Kamis, 26 Desember 2024 19:19

Indosat salurkan bantuan kepada korban banjir di Kota Makassar. Foto: Istimewa.
Indosat salurkan bantuan kepada korban banjir di Kota Makassar. Foto: Istimewa.

SULSELSATU.com, MAKASSARIndosat Ooredoo Hutchison (Indosat atau IOH) merespon bencana banjir di Kota Makassar dengan menyalurkan bantuan bagi para masyarakat yang terdampak.

Salah satu area yang paling terdampak adalah Kelurahan Manggala, di mana banyak warga harus dievakuasi akibat tingginya genangan air yang bahkan mencapai atap rumah.

Menyikapi kondisi ini, Pemerintah Kota Makassar telah menetapkan status tanggap darurat banjir hingga 27 Desember 2024 sebagai respons terhadap potensi cuaca ekstrem yang diperkirakan masih berlanjut.

Baca Juga : Innova Zenix HV & Yaris Cross HV Turun Harga, Mobil Hybrid Subsidi PPnBM 3 Persen

Sebagai bagian dari komitmennya untuk mendukung masyarakat di saat krisis, Indosat bergerak cepat dalam memberikan bantuan yang sesuai dengan rekomendasi dari Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD).

Bantuan ini dirancang untuk memenuhi kebutuhan mendesak para korban dan memastikan mereka mendapatkan dukungan yang memadai selama masa darurat.

Bantuan yang disalurkan mencakup paket kebutuhan pokok, termasuk makanan siap saji untuk memenuhi kebutuhan dasar para pengungsi.

Baca Juga : Asmo Sulsel Bantu Korban Bencana Banjir di Makassar, Ada Sembako dan Servis Kunjung

Selain itu, obat-obatan juga disediakan guna memastikan akses terhadap layanan kesehatan yang memadai bagi para korban terdampak.

Untuk menjaga ketersediaan air bersih di lokasi pengungsian, Indosat turut menyalurkan air mineral sebagai bagian dari bantuan logistik.

Tidak hanya itu, dalam upaya memastikan komunikasi tetap terjaga selama masa krisis, Indosat Ooredoo Hutchison juga menyediakan bantuan komunikasi berupa Kartu Perdana IM3 dan Kartu Perdana Tri.

Baca Juga : Tri Berdayakan Calon Atlet Esports Melalui H3RO Masterclass

Bantuan ini diharapkan dapat membantu para korban tetap terhubung dengan keluarga mereka serta mendapatkan informasi penting yang dibutuhkan selama masa darurat.

Swandi Tjia selaku EVP Head of Circle Kalisumapa Indosat Ooredoo Hutchison menyampaikan, turut perihatin dengan bencana banjir yang melanda Kota Makassar. Bantuan ini adalah wujud nyata dari komitmen Indosat untuk mendukung masyarakat yang terdampak.

“Kami berharap upaya ini dapat membantu meringankan beban para korban serta memastikan mereka tetap dapat berkomunikasi dengan keluarga dan pihak terkait di tengah situasi sulit ini,” kata Swandi.

Baca Juga : Hadirkan Teknologi AI dalam Setiap Operasionalnya, Komitmen Indosat Berdayakan Masyarakat Indonesia  

Indosat Ooredoo Hutchison terus berkoordinasi dengan pihak berwenang dan berbagai pemangku kepentingan untuk memastikan distribusi bantuan berjalan efektif dan tepat sasaran.

Perusahaan juga berkomitmen untuk terus hadir mendukung masyarakat, terutama dalam menghadapi kondisi darurat seperti ini.

Cek berita dan artikel yang lain di Google News

Yuk berbagi informasi tentang Sulawesi Selatan dengan join di group whatsapp : Citizen Journalism Sulsel

 Youtube Sulselsatu

 Komentar

 Terbaru

Video14 Februari 2025 23:09
VIDEO: Viral, Pria Salat Sunnah Sebelum Curi Kotak Amal di Masjid Babul Janna Makassar
SULSELSATU.com – Aksi pencurian uang celengan (kotak amal) di Masjid Babul Janna, Salodong, Makassar. Video itu viral di media sosial. Video ter...
OPD14 Februari 2025 22:38
Wakil Rakyat Beraksi! Umiyati Bantu Korban Banjir di Manggala dan Serukan Perbaikan Drainase
SULSELSATU.com, MAKASSAR – Anggota DPRD kota Makassar dari Fraksi PPP, Umiyati bersama tim, mengunjungi lokasi banjir di Kecamatan Manggala Maka...
Video14 Februari 2025 21:46
VIDEO: Sri Mulyani Klarifikasi Isu Pemangkasan Beasiswa
SULSELSATU.com – Menteri Keuangan Sri Mulyani Indrawati memberikan klarifikasi terkait efisiensi anggaran. Ia menegaskan bahwa beasiswa tidak ak...
Sulsel14 Februari 2025 20:01
Program Digital Desa, Kadis PMD Takalar: Anggarannya Disesuaikan Keuangan Masing-masing Desa
SULSELSATU.com, TAKALAR – Kepala Dinas PMD dan Sosial Kabupaten Takalar, Andi Rijal Mustamin angkat bicara terkait isu adanya intervensi kepada ...