Logo Sulselsatu

Yamalube TURBO Matic Resmi Meluncur, Proteksi dan Jaga Performa Mesin Lebih Maksimal

Sri Wahyu Diastuti
Sri Wahyu Diastuti

Kamis, 16 Januari 2025 20:14

Yamaha Indonesia menghadirkan Yamalube Turbo. Foto: Istimewa.
Yamaha Indonesia menghadirkan Yamalube Turbo. Foto: Istimewa.

SULSELSATU.com – PT Yamaha Indonesia Motor Mfg. membuka 2025 degan menghadirkan kejutan bagi para pecinta skutik premium di tanah air.

Kali ini, kejutan tersebut tidak datang dari produk sepeda motor, melainkan dari produk oli Yamalube.

Bertepatan dengan event AEROX ALPHA Track Day yang digelar pada Rabu (15/1/2025), Yamaha secara resmi memperkenalkan varian oli terbaru, yaitu Yamalube “TURBO” Matic.

Baca Juga : Aldi Satya Mahendra Catat Hasil Postif Saat Tes Jelang World Supersport 2025

Kehadiran oli baru ini menjadi bentuk komitmen Yamaha untuk senantiasa menghadirkan inovasi produk dalam meningkatkan kualitas berkendara konsumen.

Senior Director Marketing, PT Yamaha Indonesia Motor Mfg. Sutarya mengatakan, oli baru ini merupakan varian tertinggi atau flagship model yang dikhususkan untuk para konsumen pengguna skutik premium Yamaha.

“Formula dan spek dari oli Yamalube TURBO mampu memberikan benefit yang lebih maksimal, baik dari segi proteksi, perfoma, maupun juga endurance dalam menjaga kondisi mesin motor tetap optimal,” ungkap Sutarya.

Baca Juga : Yamaha R25 dan MT-25 Generasi Terbaru, Tampilan Lebih Gagah dan Bertenaga

Yamalube TURBO Matic adalah oli mesin jenis Full Synthetic Premium yang dirancang khusus untuk motor matic Yamaha, terutama kategori MAXI.

Dengan tingkat viskositas atau kekentalan SAE 10W-40 dan API Service di level SN, oli baru ini menawarkan performa luar biasa dalam berbagai kondisi berkendara dengan tiga keunggulan sebagai berikut.

1. Maximum Protection : mencegah terbentuknya deposit pada pist on dan penumpukan sludge, menjaga kebersihan mesin dan memperpanjang masa pakainya.

Baca Juga : Tiga Warna Baru Yamaha MX King 150 yang Bikin Pangling

2. Maximum Acceleration : Formulasi ini mendukung akselerasi yang superior dengan memastikan perlindungan menyeluruh terhadap deposit.

3. Maximum Endurance : Melalui stabilitas oksidasi yang sangat baik, memastikan kinerja mesin yang konsisten selama perjalanan jarak jauh dan kondisi lalu lintas stop-and-go.

Oli Yamalube TURBO Matic dipasarkan seharga Rp95.000 dan bisa dibeli di jaringan dealer resmi Yamaha serta Part Shop di seluruh wilayah Indonesia.

Baca Juga : Siswa SMA 17 Makassar Penuh Semangat dan Antusias Ikuti Fazzio Youth Project

Sebagai tambahan informasi, selain Yamalube TURBO Matic Yamaha juga turut menjual jenis oli lainnya yang meliputi Super Matic, Power Matic, Matic Motor, RS4GP, Super Sport, Sport Motor, 2T Motor, XP-50, Gold Motor dan Silver Motor.

Cek berita dan artikel yang lain di Google News

Yuk berbagi informasi tentang Sulawesi Selatan dengan join di group whatsapp : Citizen Journalism Sulsel

 Youtube Sulselsatu

 Komentar

 Terbaru

Video14 Februari 2025 23:09
VIDEO: Viral, Pria Salat Sunnah Sebelum Curi Kotak Amal di Masjid Babul Janna Makassar
SULSELSATU.com – Aksi pencurian uang celengan (kotak amal) di Masjid Babul Janna, Salodong, Makassar. Video itu viral di media sosial. Video ter...
OPD14 Februari 2025 22:38
Wakil Rakyat Beraksi! Umiyati Bantu Korban Banjir di Manggala dan Serukan Perbaikan Drainase
SULSELSATU.com, MAKASSAR – Anggota DPRD kota Makassar dari Fraksi PPP, Umiyati bersama tim, mengunjungi lokasi banjir di Kecamatan Manggala Maka...
Video14 Februari 2025 21:46
VIDEO: Sri Mulyani Klarifikasi Isu Pemangkasan Beasiswa
SULSELSATU.com – Menteri Keuangan Sri Mulyani Indrawati memberikan klarifikasi terkait efisiensi anggaran. Ia menegaskan bahwa beasiswa tidak ak...
Sulsel14 Februari 2025 20:01
Program Digital Desa, Kadis PMD Takalar: Anggarannya Disesuaikan Keuangan Masing-masing Desa
SULSELSATU.com, TAKALAR – Kepala Dinas PMD dan Sosial Kabupaten Takalar, Andi Rijal Mustamin angkat bicara terkait isu adanya intervensi kepada ...