Logo Sulselsatu

NH Minta Kader Golkar Bantu Korban Banjir dan Longsor di Sulsel

Asrul
Asrul

Minggu, 09 Juni 2019 22:10

Ketua DPD Golkar Sulsel Nurdin Halid. (Ist)
Ketua DPD Golkar Sulsel Nurdin Halid. (Ist)

SULSELSATU.com, MAKASSAR – Ketua DPD Golkar Sulsel, Nurdin Halid (NH), menginstruksikan seluruh bupati dan wakil bupati kader Golkar untuk segera membantu korban banjir dan tanah longsor di beberapa daerah di Sulsel.

Selain bupati dan wakil bupati, NH juga menginstruksikan seluruh kader Golkar di Sulsel terutama anggota DPRD di masing-masing daerah tertimpa bencana.

Beberapa daerah yang tertimpa banjir karena hujan lebat, yakni Sidrap, Wajo, Bone. Sementara satu desa di Toraja dilaporkan sedang mengalami tanah longsor.

Baca Juga : Golkar Beri Syarat Tak Dukung Munafri Arifuddin di Pilwali Makassar 2024

“Golkar ada karena rakyat. Sebagai partai yang merupakan bagian dari rakyat, kita harus peduli. Karena itu, saya meminta seluruh kader Golkar terutama yang menjabat bupati atau wakil bupati serta yang duduk sebagai anggota DPRD untuk segera membantu dengan seluruh kemampuan yang ada,” kata NH di Makassar, Minggu (9/6/2019).

Menurutnya, salah satu bentuk pengabdian partai politik kepada rakyat adalah kepedulian sosial. Partai akan terwakili melalui kepekaan setiap kader dalam upaya meningkatkan kepedulian antarsesama.

Terpisah, Wakil Ketua DPD Golkar Sulsel, M Risman Pasigai, menyatakan bahwa partai beringin ini menjadi dewasa karena sejak lama karena kepedulian rakyat.

Baca Juga : Konsolidasi di Wajo, Taufan Pawe Minta DPD II dan Bacaleg Golkar Mulai Kerja Serius

Karena itu, Golkar tak boleh abai dalam bergelut dengan berbagai kepentingan rakyat salah satunya peduli secara sosial dalam membantu rakyat yang tertimpa bencana.

“Golkar harus ada dalam setiap sendi kehidupan masyarakat, baik suka maupun duka. Korban bencana harus kita bantu sebagai bukti bahwa Golkar selalu ada bersama rakyat dalam kondisi buruk sekalipun,” ujarnya.

Penulis: Asrul
Editor: Hendra Wijaya

Baca Juga : Idrus Marham Ajak Ketua DPD I Golkar Berani Ganti Airlangga Sebagai Ketum Golkar

 

Baca Juga : Idrus Marham Ajak Ketua DPD I Golkar Berani Ganti Airlangga Sebagai Ketum Golkar

 

Cek berita dan artikel yang lain di Google News

Yuk berbagi informasi tentang Sulawesi Selatan dengan join di group whatsapp : Citizen Journalism Sulsel

 Youtube Sulselsatu

 Komentar

 Terbaru

Makassar27 September 2023 09:27
Fatmawati Rusdi Paparkan Jawaban Wali Kota Makassar Tentang Pajak dan Retribusi APBD Perubahan
SULSELSATU.com, MAKASSAR – Wakil Wali Kota Makassar, Fatmawati Rusdi paparkan berbagai program pemkot Makassar menjawab pemandangan umum fraksi-...
Metropolitan27 September 2023 08:13
Pemkot Makassar Adakan Liga Anak Lorong di 153 Kelurahan
SULSELSATU.com, MAKASSAR – Pemerintah Kota Makassar mengadakan Turnamen Liga Anak Lorong yang diselenggarakan serentak di seluruh kecamatan se-K...
Berita Utama26 September 2023 23:08
Mobil Damkar Jeneponto Kecelakaan Saat Hendak Padamkan Kebakaran di Bangkala
SULSELSATU.com, JENEPONTO – Satu Unit mobil pemadam kebakaran dengan nomor polisi DD 8180 G milik Pemkab Jeneponto mengalami insiden kecelakaan ...
Video26 September 2023 22:46
VIDEO: Bikin Takjub KSAD Jenderal Dudung, Casis Tamtama Lolos ke Bintara Berkat Jago Bahasa Asing
SULSELSATU.com – Kepala Staf Angkatan Darat (KSAD) Jenderal Dudung memberikan kesempatan kepada seorang calon siswa yang mendaftar program Tamta...