Logo Sulselsatu

Nurdin Minta ASN Kerja Total agar Capai Target Penyerapan Anggaran 2019

Asrul
Asrul

Senin, 10 Juni 2019 10:00

Nurdin Minta ASN Kerja Total agar Capai Target Penyerapan Anggaran 2019
SULSELSATU.com, MAKASSAR – Gubernur Sulawesi Selatan, Nurdin Abdullah meminta kepada seluruh Aparatur Sipil Negara (ASN) agar bekerja ekstra demi penyerapan anggaran tahun 2019.
Hal ini disampaikan langsung oleh Nurdin pada hari pertama kerja setelah cuti bersama dalam rangka hari raya Idul Fitri, saat melaksanakan upacara di kantor Gubernur Sulsel, Jalan Urip Sumoharjo Makassar, Senin (10/6/2019).
Sesuai dengan instruksi, kata Nurdin agar ASN tidak memperpanjang libur dengan cuti.
“Ini merupakan bentuk komitmen kita kepada masyarakat, agar pelayanan publik kembali berjalan dengan baik,” ujarnya.
Ia juga mengatakan bahwa berbagai kegiatan besar terjadi dalam dua tahun terakhir di Sulsel dan Indonesia yang berpotensi menimbulkan berbagai dinamika di masyarakat.
“Tidak lama setelah melewati Pilkada 2018, kita dihadapkan dengan gelaran Pilpres 2019 yang menyita perhatian setiap anak bangsa,” katanya.
Untuk itu ia mengintruksikan seluruh ASN untuk bekerja totalitas guna mencapai target tahun depan.
“Saya ingin setelah hari ini, kita semua dapat berlari kencang untuk mengejar berbagai target pembangunan yang sudah kita susun bersama,” kata Nurdin.
Penulis: Jahir Majid
Editor: Kink Kusuma Rein

Cek berita dan artikel yang lain di Google News

Yuk berbagi informasi tentang Sulawesi Selatan dengan join di group whatsapp : Citizen Journalism Sulsel

 Youtube Sulselsatu

 Komentar

 Terbaru

Video22 September 2023 22:27
VIDEO: Aksi Pencurian Modus Kenal Pemilik Rumah, Gasak Perhiasan dan Uang Tunai
SULSELSATU.com – Aksi pencurian perhiasan dan uang tunai di Kompleks Griya, Kabupaten Maros. Pencurian tersebut terjadi pada Senin (19/9/202) la...
Makassar22 September 2023 22:10
KALLA Ekspresikan Komitmen Green Culture Better Future untuk Masa Depan Lebih Baik Sambut Usia 71 Tahun
Sambut usia ke-71 tahun yang jatuh pada 18 Oktober 2023 nanti, KALLA gelar opening ceremony bersama seluruh direksi dan Insan Kalla di Atrium Mal Ratu...
Bisnis22 September 2023 20:57
Ingin Miliki Rumah Hunian Impian, Benteng Kupa Group Beri Diskon 5 Juta Khusus di KPR BRI EXPO di Trans Mall
SULSELSATU.com, MAKASSAR – PT Bank Rakyat Indonesia (Persero) Tbk atau BRI kembali menggelar KPR BRI Property Expo 2023. Kali ini, KPR BRI Prope...
Video22 September 2023 20:26
VIDEO: Truk Pengangkut Semen Curah Terperosok ke Jurang di Maros
SULSELSATU.com – Sebuah tragedi terjadi di Kabupaten Maros, Sulawesi Selatan, pada Kamis (21/9/2023) kemarin. Kecelakaan ini melibatkan sebuah t...