Logo Sulselsatu

Pipa Air Induk Transmisi PDAM Meledak, Bupati Sinjai Minta Segera Diperbaiki

Asrul
Asrul

Rabu, 12 Juni 2019 09:52

Pipa Air Induk Transmisi PDAM Meledak, Bupati Sinjai Minta Segera Diperbaiki

SULSELSATU.com, SINJAI – Pipa air induk transmisi milik PDAM yang berada di lokasi pengolahan air Palla Lamatti Rilau mengalami kerusakan. Hal itu disebabkan lumpur yang menimbun mesin pompa sehingga terjadi penyumbatan.

Akibatnya, pelanggan yang biasanya menikmati air bersih untuk wilayah yang dialiri harus terganggu dalam beberapa hari. Hal tersebut diungkapkan oleh Direktur PDAM Sinjai, Suratman yang ditemui di ruang kerjanya, Selasa (11/6/2019).

“Pompa air pendistribusian ke pelanggan terpaksa harus dimatikan untuk memperbaiki mesin yang tersumbat lumpur akibat curah hujan yang tinggi,” ujarnya.

Baca Juga : Pemkab Sinjai Gratiskan Rapid Test untuk Warganya

Suratman mengaku telah melaporkan hal tersebut ke Bupati Sinjai dan langsung direspon dengan turun langsung mengecek kerusakan ke lokasi.

“Bupati perintahkan untuk penyelesaian pekerjaannya satu hari. Insyaallah pengerjaannya akan selesai selama satu hari dan telah kita sampaikan kepelanggan kemungkinan pendistribusian air bersih akan terganggu selama 3 hari,” katanya.

Sementara itu, Bupati Sinjai Andi Seto Ghadista Asapa setelah melakukan pengecekan langsung terhadap pipa air PDAM yang rusak tersebut. Ia kemudian langsung memerintahkan kepada Dirut PDAM agar pengerjaannya dapat diselesaikan selama satu hari.

Baca Juga : Bupati Seto Lantik 84 Pejabat Lingkup Pemkab Sinjai

“Air adalah salah satu kebutuhan dasar masyarakat, sehingga perbaikannya tidak boleh terlalu lama waktunya,” tegas Seto.

Penulis: Andi Irfan Arjuna
Editor: Awang Darmawan

Cek berita dan artikel yang lain di Google News

Yuk berbagi informasi tentang Sulawesi Selatan dengan join di group whatsapp : Citizen Journalism Sulsel

 Youtube Sulselsatu

 Komentar

 Terbaru

Video21 September 2023 23:38
VIDEO: Kantor Bupati Puhowato Gorontalo Dibakar Massa Aksi
SULSELSATU.com – Kantor Bupati Puhowato, Gorontalo, dibakar oleh sejumlah massa aksi, Kamis (21/9/1012). Massa aksi melakukan protes atas lahan ...
Otomotif21 September 2023 21:53
United E-Motor Hadirkan Konsep Futuristik Premium dan Andal di Berbagai Medan
T1800 hadir dengan desain bergaya urban yang keren dan futuristik, lengkap dengan lampu depan LED yang penuh gaya dan penuh performa....
Video21 September 2023 21:30
VIDEO: Kebakaran di Jalan Manunggal 31 Makassar
SULSELSATU.com – Sebuah Kebakaran Hebat terjadi Jalan Manunggal 31, Kelurahan Maccini Sombala, Kecamatan Tamalate, Kota Makassar Kejadian terjad...
Video21 September 2023 20:54
VIDEO: Terekam CCTV, Oknum PNS Curi HP Siswi SMA
SULSELSATU.com – Seorang pegawai Negeri Sipil (PNS) mencuri HP milik seorang siswa SMA. Aksinya tersebut terekam kamera CCTV. PNS tersebut beker...