SUSELSATU.com – Dua pasien di Inggris meninggal setelah mengonsumsi makanan dari rumah sakit. Keduanya diduga keracunan sandwich dan salad.
Otoritas kesehatan Inggris mengatakan, Jumat (14/6/2019), keduanya meninggal akibat wabah listeria, yang telah menewaskan tiga orang lainnya di rumah sakit Inggris.
Listeriosis, yang merenggeut nyawa pasien, merupakan infeksi bakteri langka yang sangat berbahaya bagi orang dengan sistem kekebalan tubuh yang lemah atau wanita hamil.
Baca Juga : Istri PM Mahathir Dilarikan ke Rumah Sakit karena Keracunan Makanan
Menurut National Health Service (NHS) Inggris, bakteri listeria seringkali berkembang dalam produk susu dan makanan siap saji.
Sumber infeksi ini, dikutip dari Channel News Asia, adalah produk yang dipasok oleh The Good Food Chain. Kini sandwich serta salad yang terkena dampaknya telah ditarik dari rumah sakit.
“Sampai saat ini, belum ada pasien yang mengalami kejadian ini di luar organisasi perawatan kesehatan, tetapi kami terus menyelidiki,” kata Wakil Kepala National Infection Service Nick Phin.
Baca Juga : Istri PM Mahathir Dilarikan ke Rumah Sakit karena Keracunan Makanan
“Kami telah mengambil langkah cepat untuk melindungi pasien, dan tingkat risiko terhadap publik rendah,” tambahnya.
The Good Food Chain telah memasok daging yang diproduksi oleh North Country Cooked Meats, yang hasil tesnya positif untuk jenis wabah listeria.
Cek berita dan artikel yang lain di Google News
Komentar