Logo Sulselsatu

Irup di Peringatan HKN, Adnan Ajak ASN Tingkatkan Kedisiplinan

Asrul
Asrul

Senin, 17 Juni 2019 21:56

istimewa
istimewa

SULSELSATU.com, GOWA – Bupati Gowa, Adnan Purichta Ichsan menjadi Inspektur Upacara pada Peringatan Hari Kesadaran Nasional, dirangkaian dengan Penyerahan Surat Keputusan (SK) Pengangangkatan Calon Pegawai Negeri Sipil Formasi Pegawai Tidak Tetap dari Kementrian Kesehatan RI Tahun 2019.

Upacara ini diikuti oleh seluruh jajaran Aparatur Sipil Negara (ASN) Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Gowa yang berlangsung di Halaman Kantor Bupati Gowa, Senin (17/6/2019).

Adnan dalam sambutannya mengatakan bahwa hari ini merupakan hari kesadaran nasional yang rutin dilaksanakan setiap tanggal 17. Setiap kali kita memperingati hari kesadaran nasional, para ASN harusnya sadar akan tupoksinya masing – masing.

Baca Juga : Bupati Gowa dan Istri Fashion Show di Hari Jadi Sulsel Ke-355 Tahun

“Melalui momentum hari kesadaran nasional ini, saya berharap semua ASN makin terketuk hatinya untuk bisa meningkatkan kedisiplinan dan kinerja dalam memberikan yang terbaik kepada Kabupaten Gowa yang kita cintai bersama,” ujarnya.

Hari ini, lanjutnya, tingkat kedisiplinan pengawai menurun dari minggu lalu. Minggu lalu peserta upacara terlihat padat dari hari ini. Itu berarti kesadaran para ASN Gowa belum terlalu tumbuh dan masih rendah.

“Olehnya itu saya meminta pengawasan yang ketat dari Badan Kepegawaian dan Pengembangan SDM, Inspektorat, dan Keuangan, untuk di cek baik-baik absensi para pegawai,” kata Adnan.

Baca Juga : Adnan Minta Pengurus YJI Gowa Rutin Lakukan Edukasi Kesehatan Jantung ke Masyarakat

Selain itu, dirinya menekankan bahwa tidak akan mempromosikan jabatan kepada orang yang tingkat kedisiplinannya kurang atau malas.

“Saya tidak akan mempromosi orang malas, karena yang saya butuhkan orang yang mau bekerja, bukan orang yang pintar. Pemerintahan ini memiliki aturan jelas. Jadi siapapun yang menjalankan aturan tersebut dengan baik maka dia akan masuk dalam golongan orang cerdas,” tuturnya

Tak hanya itu, Adnan juga kembali mengingatkan kepada ASN untuk melaksanakan salat tepat waktu.

Baca Juga : Pemkab Gowa Hadirkan Rumah Dilan Dorong Pendidikan dan Keterampilan Perempuan, Ada di 18 Kecamatan

“Jadi lima menit sebelum adzan berkumandang para ASN diharapkan meninggalkan semua aktifitas yang dilakukan untuk menuju ke masjid melaksanakan salat secara berjemaah, karena fasilitas masjid yang berada di lingkup kantor Bupati Gowa sudah dapat menampung semua ASN yang ada,” orang nomor satu di Gowa di hadapan peserta upacara.

Editor: Awang Darmawan

Cek berita dan artikel yang lain di Google News

Yuk berbagi informasi tentang Sulawesi Selatan dengan join di group whatsapp : Citizen Journalism Sulsel

 Youtube Sulselsatu

 Komentar

 Terbaru

Politik24 Oktober 2024 12:31
Relawan Buruh Siap Menangkan Seto-Rezki di Pilkada Makassar
SULSELSATU.com, MAKASSAR – Para buruh yang tergabung dalam Federasi Serikat Pekerja Maritim Indonesia (SPMI) Sulsel mendeklarasikan dukungan kep...
Hukum24 Oktober 2024 11:36
Peningkatan Kinerja Humas Pemasyarakatan Sulsel Melalui Asistensi Media
SULSELSATU.com, MAKASSAR – Direktorat Jenderal Pemasyarakatan melalui Kelompok Kerja Kehumasan, yang dipimpin PJ Bidang Informasi, JP Budi Waskito, ...
Politik24 Oktober 2024 10:50
Ajak Warga Pilih Andalan Hati, Puluhan Legislator Parpol Koaliasi Tebar Ribuan APK
SULSELSATU.com, MAKASSAR – Partai politik (parpol) koalisi pengusung dan pendukung pasangan Andi Sudirman Sulaiman-Fatmawati Rusdi (Andalan Hati...
Aneka24 Oktober 2024 09:26
Kolaborasi Asmo Sulsel Bersama Perusahaan Edukasi Safety Riding kepada Pegawai
Astra Motor Sulawesi Selatan (Asmo Sulsel) memberikan edukasi safety riding kepada puluhan karyawan Mars Cocoa Side Pangkep...