Logo Sulselsatu

Tim Akreditasi RSUD Latopas Tiba di Jeneponto, Ini Harapan Paris

Asrul
Asrul

Senin, 17 Juni 2019 09:35

istimewa
istimewa

SULSELSATU.com, JENEPONTO – Pemerintah Kabupaten Jeneponto menerima rombongan tim survey akreditasi yang akan menilai RSUD Lanto Daeg Pasewang.

Tim survey akreditasi yang dipimpin dr. Yanuar Hamid ini diterima di ruang Kalabirang, Rumah Jabatan Bupati Jeneponto, Jl. Kenanga, Sabtu malam (16/6/2019).

Hadir menyambut rombongan tersebut, Wakil Bupati Jeneponto Paris Yaris, Sekda Jeneponto Syafruddin Nurdin dan Plt Direktur RSUD Lanto Daeng Pasewang Bustamin.

Baca Juga : Koalisi Pemuda Mahasiswa Desak Bupati Iksan Copot Direktur RSUD Latopas Jeneponto

“Atas nama pemerintah dan masyarakat Jeneponto menyampaikan ucapan selamat datang kepada seluruh tim akreditasi di Bumi Turatea Kabupaten Jeneponto,” ujar Wabup Jeneponto, Paris Yaris.

Paris berharap, dengan kehadiran tim survey akreditasi akan semakin menguatkan upaya dalam meningkatkan akreditas rumah sakit dalam kualitas pelayanan publik.

“Untuk fasilitas layanan kesehatan di setiap jecamatan telah tersedia Puskesmas dan Pustu di beberapa desa dan satu Rumah Sakit Umum Daerah,” kata Paris.

Baca Juga : RSUD Latopas Jeneponto Dapat Bantuan 2 Unit Ventilator

Lanjut kata Paris, status di RSUD Lanto dg Pasewang masih Tipe C. “Tentunya diupayakan untuk dapat memenuhi standard pelayanan yang prima, baik dari ketersediaan sarana dan prasarana maupun kebutuhan paramedis yang memadai,”katanya.

“Tentunya masih banyak hal yang harus dibenahi, namun kami yakin bahwa dengan kondisi RSUD yang ada sekarang ini akan menjadi landasan yang baik dalam membangun dan mengembangkan kompetensi RSUD ini,”tambahnya.

Penulis: Dedi
Editor: Hendra Wijaya

Cek berita dan artikel yang lain di Google News

Yuk berbagi informasi tentang Sulawesi Selatan dengan join di group whatsapp : Citizen Journalism Sulsel

 Youtube Sulselsatu

 Komentar

 Terbaru

Bisnis22 Maret 2025 16:03
Spesial Mudik Lebaran 2025, Pegadaian Siapkan Gadai Bebas Bunga untuk Masyarakat
Layanan Gadai Bebas Bunga dalam jangka waktu tertentu ini diberikan bagi nasabah baru atau nasabah tidak aktif untuk mendapatkan dana cepat dan mudah....
Bisnis22 Maret 2025 00:04
Dua Proyek Smelter HPAL PT Vale Prediksi Rampung 2027, Produksi Nikel Capai 180 Ribu Ton
PT Vale Indonesia Tbk (PT Vale) tengah membangun dua proyek smelter teknologi HPAL di Bahodopi, Sulawesi Tengah dan Morowali, Sulawesi Tenggara....
Ekonomi21 Maret 2025 23:00
Terus Waspada! Satgas PASTI Kembali Temukan Aktivitas Keuangan Ilegal di Sulsel Bernama WPONE
Satgas PASTI Sulsel selama 2024 telah menghentikan empat aktivitas keuangan ilegal....
News21 Maret 2025 22:47
Bantuan LAZ Hadji Kalla Kini Menjangkau Sulawesi, Jakarta, dan Sumatera
LAZ Hadji Kalla terus bergerak membantu masyarakat yang membutuhkan. Kali ini, jangkauan bantuannya semakin luas, tak hanya di Sulawesi, tapi juga hin...