Logo Sulselsatu

Warga Jeneponto Diamuk Massa, Diduga Pelaku Pembunuhan Motif Cinta Segitiga

Asrul
Asrul

Rabu, 24 Juli 2019 13:11

istimewa
istimewa

SULSELSATU.com, JENEPONTO – Warga Kampung Batu Le’leng Barat, Desa Mallasoro, Kecamatan Bangkala, Jeneponto, bernama Bisa Daeng Kulle (60), nyaris tewas diamuk massa sekampungnya pada Rabu (24/7/2019) pagi.

Daeng Kulle diamuk massa karena diduga telah membunuh tetangga sendiri bernama Mappa Daeng Ngence (65) pada Rabu (24/7) dini hari. Motif pembunuhan Deng Ngence oleh pelaku diduga kuat karena cemburu.

“Pelaku usai membunuh korban langsung pulang ke rumahnya dan mengunci pintu rumahya. Namun keluarga korban tidak menerima dan mendatangi rumah pelaku untuk membalas,” kata Kasubag Humas Polres Jeneponto AKP Syahrul.

Baca Juga : VIDEO: Kebakaran terjadi di Tappalalo Jeneponto

Mappa Daeng Ngence, korban pembunuhan saat dievakuasi ke kediamannya di Kampung Batu Le’leng Barat, Desa Mallasoro, Kecamatan Bangkala.

Syarul menuturkan, saat warga telah berkerumun di sekitar rumah pelaku, personel Polsek Bangkala juga tiba dan meminta pelaku untuk menyerahkan diri.

Bukannya menyerahkan diri, pelaku justru memaksakan diri keluar rumah dengan cara melompat dari jendela dan mengejar massa satu per satu sembari membawa parang.

Baca Juga : VIDEO: Pelaku Pemerkosaan dan Pencurian di Jeneponto Berhasil Diamankan

“Tetapi pelaku dilumpuhkan oleh massa dan ditemukan sejumlah luka di tubuhnya,” kata Syahrul.

Saat ini, pelaku telah diamankan petugas dan telah dievakuasi ke RSUD Lanto Daeng Pasewang untuk menjalani perawatan medis atas luka yang dideritanya.

“Jadi pelaku ini diduga membunuh tetangga korban dengan cara diparangi sampai mati di tempat. Motifnya cemburu, diduga Mappa Daeng Ngence ada hubungan dengan istri pelaku,” pungkasnya.

Baca Juga : VIDEO: Rumah Terduga Pelaku Pemerkosaan di Jeneponto Dirusak Massa

Penulis: Dedi
Editor: Hendra Wijaya

Cek berita dan artikel yang lain di Google News

Yuk berbagi informasi tentang Sulawesi Selatan dengan join di group whatsapp : Citizen Journalism Sulsel

 Youtube Sulselsatu

 Komentar

 Terbaru

Ekonomi29 Maret 2024 19:22
BRI Jadi Bank Penyalur KUR Terbesar di Sulsel
PT Bank Rakyat Indonesia (Persero) Tbk menjadi perbankan yang menyalurkan Kredit Usaha Rakyat (KUR) terbesar di Sulsel. Nominal KUR yang disalurkan BR...
Sulsel29 Maret 2024 18:18
Pj Gubernur Sulsel Apresiasi Gerakan Sedekah Bibit dan Penghijauan PT Vale
Dukungan PT Vale Indonesia untuk gerakan penghijauan yang digalakkan Pemerintah Provinsi Sulsel terus berlanjut. Terbaru ini melakukan sedekah bibit p...
Otomotif29 Maret 2024 17:51
Bengkel dan Showroom Kalla Toyota Tetap Buka Saat Hari Libur
Bengkel resmi dan showroom Kalla Toyota tetap buka di hari libur Peringatan Wahat Isa Almasih yang jatuh pada 29 Maret 2024 mendatang. Di hari libur t...
Video29 Maret 2024 16:46
VIDEO: Aksi Blokade di Lahan Pertambangan di Luwu Timur
SULSELSATU.com – Aksi blokade di dalam lokasi Izin Pertambangan PT. Citra Lampia Mandiri, Kamis (28/3/2024) kemarin. Blokade tersebut dilakukan ...