Logo Sulselsatu

Soal X-Ray, Taufan Pawe Nilai Pelindo Tak Dukung Pemkot Parepare

Asrul
Asrul

Minggu, 22 September 2019 22:16

Wali Kota Parepare Taufan Pawe. (ist)
Wali Kota Parepare Taufan Pawe. (ist)

SULSELSATU.com, PAREPARE – Wali Kota Parepare, HM Taufan Pawe, mendesak PT Pelindo IV menambah dan memfungsikan X-Ray atau mesin deteksi tubuh di Pelabuhan Nusantara.

Ini disampaikan Taufan sebagai upaya pencegahan barang haram seperti narkotika leluasa keluar masuk melalui Pelabuhan Nusantara Kota Parepare.

“Pemerintah Daerah (Pemda) memiliki pesan moril mendesak Pelindo agar menambah dan memfungsikan X-Ray. Karena jika tidak, maka saya menilai pihak Pelindo lalai dalam mencegah masuknya narkotika,” tegas Taufan.

Baca Juga : SPJM Pastikan Kehandalan Layanan Arus Mudik dan Balik Idul Fitri 2024

Menurutnya, arus penumpang di Pelabuhan Nusantara cukup padat. Keberadaan alat X-Ray dapat membantu kerja-kerja kepolisian dalam mengamankan dan mengantisipasi barang terlarang masuk.

“Penumpang yang turun di Pelabuhan Nusantara capai ribuan jiwa, nah polisi selama ini hanya menurunkan dua ekor anjing pelacak, artinya hal ini kurang efektif,” beber dia.

Walikota dua periode ini menambahkan, jika PT Pelindo beralasan daya listrik di Pelabuhan Nusantara tidak mampu mengimbangi mesin X-Ray, maka dinilai keberadaan Pelindo di Kota Parepare tidak berdampak pada daerah.

Baca Juga : Erick Thohir Sebut MNP Masuk Daftar 20 Pelabuhan Terbaik Dunia, Punya Kapasitas 2,5 Juta TEUs

“Kalau alasannya listrik tidak mampu, saya nilai itu tidak masuk akal. Dapat saya artikan Pelindo tidak bermitra dan mendukung pemerintah daerah, jadi lebih baik dibubarkan saja,” tandasnya.

Penulis: Andi Fardi
Editor : Hendra Wijaya

 

Cek berita dan artikel yang lain di Google News

Yuk berbagi informasi tentang Sulawesi Selatan dengan join di group whatsapp : Citizen Journalism Sulsel

 Youtube Sulselsatu

 Komentar

 Terbaru

Video29 Maret 2024 16:46
VIDEO: Aksi Blokade di Lahan Pertambangan di Luwu Timur
SULSELSATU.com – Aksi blokade di dalam lokasi Izin Pertambangan PT. Citra Lampia Mandiri, Kamis (28/3/2024) kemarin. Blokade tersebut dilakukan ...
Metropolitan29 Maret 2024 16:44
Danny Pomanto Siap Adopsi Penerapan Kabel Bawah Tanah Ala Singapura di Makassar
Pembangunan Ducting Sharing atau pemindahan kabel ke bawah tanah di Makassar segera terealisasi. Wali Kota Makassar Moh Ramdhan Pomanto baru saja usai...
Otomotif29 Maret 2024 11:42
Begini Fitur dan Teknologi Motor Listrik EM1 e: dari Honda
Astra Motor Sulsel (Asmo Sulsel) secara resmi membawa motor listrik Honda EM1 e: ke Makassar. Asmo Sulsel resmi merilis motor listrik pertamanya di Ho...
Ekonomi29 Maret 2024 09:12
Cuan di Bulan Ramadan, BRI Bayarkan Dividen Tunai Rp35,43 Triliun
SULSELSATU.com, JAKARTA – PT Bank Rakyat Indonesia (Persero) Tbk membayarkan dividen tunai senilai Rp35,43 triliun atau sebesar Rp235 per saham kepa...