Logo Sulselsatu

Wagub Sulsel Kecam Tindakan Provokatif di Wamena

Asrul
Asrul

Selasa, 01 Oktober 2019 15:17

istimewa
istimewa

SUSELSATU.com, MAKASSAR – Wakil Gubernur Sulsel, Andi Sudirman Sulaiman mengecam tindakan yang berujung pengrusakan di Wamena. Ia pun mengecam segala bentuk aksi yang provokatif hingga memakan korban nyawa.

“Kami menyayangkan kejadian tersebut dan meminta kepada pihak aparat untuk menindak tegas gerakan provokatif yang muncul dari wilayah Papua. Pemprov Sulsel memberikan bantuan sosial yang akan dipergunakan untuk membangun infrastruktur yang rusak bahkan terbakar,” kata Sudirman Sulaiman saat berkunjung di Wamena, Senin (30/09/2019).

Sudirman mengaku saat ini sudah ada 560 ruko dan 119 rumah kontrakan, 3 unit kantor pemerintahan dan 31 korban meninggal dunia akibat kerusuhan yang terjadi di Wamena Papua.

Baca Juga : Penanaman Pohon Kelapa Genjah dan Dalam di Taman Religi CPI, Komoditas Unggulan Sulsel dari Selayar

“Sebanyak 560 ruko, 119 rumah kontrakan, 3 unit kantor pemerintahan (Bupati, Pertanahan, dan Perhubungan), sebanyak 31 orang meninggal, dan 59 orang mengalami luka-luka,” jelasnya

Khusus masyarakat Sulsel yang berada di Wamena, Sudirman Sulaiman mengaku telah memberi bantuan sosial untuk warganya yang berada di perantauan.

Sudirman pun menyarankan untuk digunakan sebaik-baiknya dalam proses normalisasi Kabupaten Jayawijaya, khususnya di Wamena. Infrastruktur yang rusak, merupakan hal penting yang harus segera di selesaikan.

Baca Juga : Pemprov Sulsel Harap PSBM Beri Manfaat Ekonomi Bagi Masyarakat dan Daerah

“Kami berharap, dengan adanya bantuan ini, dapat membantu masyarakat Sulawesi Selatan dan Pemerintah Jayawijaya untuk segera memperbaiki infrastruktur yang rusak akibat kerusuhan,” tegasnya.

Selain itu, adik Menteri Pertanian itu juga mengingatkan kepada seluruh masyarakat Sulawesi Selatan agar tetap tenang, evakuasi awal untuk anak-anak dan ibu atau org tua. Sudah ada jaminan keamanan dari Polres dan Kodim sehingga warga di Wamena dapat bertahan.

Penulis: Jahir Majid
Editor: Awang Darmawan

Cek berita dan artikel yang lain di Google News

Yuk berbagi informasi tentang Sulawesi Selatan dengan join di group whatsapp : Citizen Journalism Sulsel

 Youtube Sulselsatu

 Komentar

 Terbaru

Video18 April 2024 22:35
VIDEO: Viral, Pria Bule Isi Bensin Mobil Mewahnya di Warung Eceran
SULSELSATU.com – Sebuah video memperlihatkan mobil mewah mengisi bensin di warung eceran. Kejadian ini terjadi di Pulau Dewata Bali. Video ini d...
Teknologi18 April 2024 21:15
Indosat Bersama Mastercard Kolaborasi Hadirkan Cybersecurity Center of Excellence
Indosat Ooredoo Hutchison (Indosat or IOH) dan Mastercard menandatangani nota kesepahaman berkolaborasi menjaga ekonomi digital Indonesia melalui pere...
Hukum18 April 2024 21:03
Peringati HBP ke-60, Kanwil Kemenkumham Sulsel Gelar Donor Darah
SULSELSATU.com, MAKASSAR – Kantor Wilayah Kementerian Hukum dan HAM Sulawesi Selatan (Kanwil Kemenkumham Sulsel) menyelenggarakan kegiatan donor dar...
Video18 April 2024 20:39
VIDEO: Rekonstruksi Kasus Pembunuhan Suami Terhadap Istrinya di Makassar
SULSELSATU.com – Polisi menyelenggarakan rekonstruksi kasus pembunuhan yang melibatkan tersangka berinisial H (43) terhadap istrinya JU (35) di ...