Logo Sulselsatu

Tiga Jurnalis Korban Kekerasan Aparat Diperiksa Penyidik Krimum Polda Sulsel

Asrul
Asrul

Kamis, 03 Oktober 2019 18:34

Pemeriksaan tiga jurnalis di ruang Subdit I Kamneg Ditreskrimum Polda Sulsel. (ist)
Pemeriksaan tiga jurnalis di ruang Subdit I Kamneg Ditreskrimum Polda Sulsel. (ist)

SULSELSATU.com, MAKASSAR – Tiga jurnalis korban tindakan represif aparat kepolisian beberapa waktu lalu mulai diperiksa di Direktorat Reskrim Umum Polda Sulsel, Kamis (3/10/2019)

Pemeriksaan ini dilakukan setelah ketiganya didampingi tim advokasi hukum menjalani pemeriksaan di Propam Polda Sulsel, terkait sanksi etik anggota Polri.

Menurut salah satu tim advokasi, Kadir Wakanubun, ketiganya diperiksa berdasar laporan polisi nomor: STTLP/347/2019/SPKT Polda Sulsel, dalam kapasitas sebagai saksi korban.

Baca Juga : Polda Sulsel Tetapkan 11 Tersangka Kasus Pembakaran Kantor DPRD Sulsel dan Kota Makassar

Pemeriksaan korban dilakukan di ruangan Subdit I Kamneg Ditreskrimum Polda Sulsel, sejak pukul 11.00 Wita.

“Ketiga korban didampingi oleh tim advokasi hukum LBH Pers Makassar, mereka diperiksa dalam kapasitas sebagai saksi korban,” ujar Kadir.

Pemeriksaan hari ini, kata Kadir, merupakan tindak lanjut dari laporan polisi yang dilaporkan pada 26 September lalu di Polda Sulsel, terkait tindak kekerasan yang mereka alami pada saat peliputan aksi pada Selasa (24/9/2019) lalu.

Baca Juga : Satgas PASTI Perkuat Peran Kepolisian Berantas Aktivitas Keuangan Ilegal Lewat Coaching Clinic

“Untuk saat ini sementara dilakukan BAP korban oleh penyidik Polda Sulsel. Hari ini juga korban membawa bukti berupa video, foto dan baju korban pada saat kejadian,” tandas Kadir.

Sekadar diketahui, tiga jurnalis yang mendapat kekerasan dari aparat kepolisian saat melakukan peliputan aksi unjuk rasa mahasiswa di Makassar soal sejumlah rancangan undang-undang kontroversial. Ketiga jurnalis tersebut Muhammad Darwi Fathir jurnalis Antara, Saiful jurnalis Inikata.com (Sultra) dan Isak Pasabuan jurnalis Makassartoday.com.

Editor: Hendra Wijaya

Baca Juga : PT Masmindo Dwi Area dan Polda Sulsel Teken Nota Kesepahaman Perkuat Penegakan Hukum Area Operasional

 

Cek berita dan artikel yang lain di Google News

Yuk berbagi informasi tentang Sulawesi Selatan dengan join di group whatsapp : Citizen Journalism Sulsel

 Youtube Sulselsatu

 Komentar

 Terbaru

Video29 Januari 2026 22:38
VIDEO: Bahlil Lahadalia Resmi Dilantik sebagai Ketua Harian DEN
SULSELSATU.com – Menteri Energi dan Sumber Daya Mineral (ESDM) Bahlil Lahadalia resmi dilantik sebagai Ketua Harian Dewan Energi Nasional (DEN)....
Makassar29 Januari 2026 20:23
13 Grup Tampil di iForte National Dance Competition Makassar, Mahasiswa Papua Kantongi Juara
iForte National Dance Competition (NDC) Inspirasi Diri sukses diikuti 13 grup penari dari berbagai daerah....
Makassar29 Januari 2026 17:43
Soal PSEL Makassar, Munafri: Aspirasi Warga Jadi Pertimbangan Utama
SULSELSATU.com MAKASSAR – Pemerintah Kota Makassar menegaskan bahwa rencana Proyek Pengelolaan Sampah menjadi Energi Listrik (PSEL) tidak akan d...
Politik29 Januari 2026 16:33
Disaksikan Istri dan Anak, Kaesang Perkenalkan RMS Sebagai Kader PSI di Forum Rakernas Makassar
SULSELSATU.com, MAKASSAR — Ketua Umum Partai Solidaritas Indonesia (PSI) Kaesang Pangarep secara resmi memperkenalkan mantan Ketua DPW Partai NasDem...