Logo Sulselsatu

Sinjai Raih Penghargaan Kabupaten Sehat Kategori Swasti Saba Wistara

Asrul
Asrul

Selasa, 19 November 2019 16:39

istimewa
istimewa

SULSELSATU.com, JAKARTA – Pemerintah Kabupaten Sinjai meraih penghargaan tertinggi Program Kabupaten/Kota Sehat tahun 2019 kategori Swasti Saba Wistara. Penghargaan ini diserahkan langsung Menteri Dalam Negeri, Tito Karnavian di Gedung Sasana Bakti Praja, Kemendagri, Selasa (19/11/2019).

Hadir menerima penghargaan Swasti Saba Wistara, Sekretaris Dinas Kesehatan Kabupaten Sinjai, Irwan Suaib didampingi Wakil Ketua I Forum Kabupaten Sehat Sinjai, M. Yusuf Ahmad.

Irwan Suaib mengatakan, peraihan penghargaan ini berkat peran dari seluruh stakeholder dan masyarakat Kabupaten Sinjai yang turut bersama pemerintah daerah dalam menjaga kemanan, kenyamanan, kebersihan dan kesehatan di Bumi Panrita Kitta.

Baca Juga : Pelantikan Kepala Daerah Tanpa Sengketa di MK Digelar 6 Februari 2025

“Penghargaan ini untuk masyarakat Kabupaten Sinjai. Khususnya seluruh stakeholder yang selama ini berperan serta membantu pemerintah dalam mewujudkan Kabupaten Sinjai dalam program Kabupaten Sehat yang aman, nyaman, bersih dan sehat,” ungkap Irwan Suaib saat usai menerima penghargaan.

Sementara itu, Mendagri Tito Karnavian mengapresiasi atas pelaksanaan program Kabupaten/Kota sehat. Hanya saja, menurutnya masih perlu ada penajaman program terutama dari aspek reward atau bentuk penghargaan kepada pemerintah Kabupaten/Kota.

“Kalau saya dulu di Polri, ada rangking bagi Bhabinkamtibmas terbaik dan kurang baik. Yang baik dapat motor, dan kurang baik dapat bantal guling. Jadi rangking itu penting, agar yang nilainya rendah ada motivasi untuk berbuat lebih baik,” usul Mantan Kapolri ini.

Baca Juga : Kabupaten Gowa Raih Penghargaan Kabupaten Sehat Tahun 2023 dari Kemenkes RI

Apresiasi senada dikatakan Menteri Kesehatan RI, Terawan. Dia mengaku salut dengan pemerintah daerah yang berhasil menurunkan angka anak kerdil atau stunting.

“Terima kasih, karena secara nasional angka stunting mulai mengalami penurunan,” katanya.

Penyelenggaraan Kabupaten/Kota sehat di Indonesia dijalankan berdasarkan Peraturan Bersama Menteri Dalam Negeri dan Menteri Kesehatan Nomor 34 tahun 2005 dan Nomor 1138/MENKES/PB/VIII/2005.

Baca Juga : 10 Longwis Unggulan Makassar yang Dikunjungi Sejumlah Kepala Daerah di Hari Peringatan OTDA

Diketahui, Bupati/Walikota yang berhasil menyelenggarakan Kabupaten/Kota Sehat berdasarkan indikator yang ada, mendapatkan penghargaan dengan tiga tingkatkan, yakni Padapa untuk Kabupaten/Kota Sehat klasifikasi pemantapan, Wiwerda untuk Kabupaten/Kota Sehat klasifikasi pembinaan, dan Wistara untuk Kabupaten/Kota Sehat klasifikasi pengembangan.

Penulis: Andi Irfan Arjuna
Editor: Awang Darmawan

Cek berita dan artikel yang lain di Google News

Yuk berbagi informasi tentang Sulawesi Selatan dengan join di group whatsapp : Citizen Journalism Sulsel

 Youtube Sulselsatu

 Komentar

 Terbaru

Metropolitan15 Juni 2025 12:47
Pra-Event Seru Bareng Wali Kota Appi! Brompton Day Out 10 Panaskan Jalanan Makassar
SULSELSATU.com, MAKASSAR – Makassar di pagi Minggu itu terasa lebih segar dari biasanya. Mentari belum terlalu tinggi, dan deru sepeda mulai men...
Makassar15 Juni 2025 09:38
Rayakan Hari Jadi ke-53 Tahun, Interflour Indonesia Pecahkan Rekor MURI
Interflour Indonesia merayakan hari jadi ke-53 tahun dengan tema '53 Tahun Berkelanjutan Untuk Melayani Indonesia'....
News15 Juni 2025 07:02
Pelindo Regional 4 Raih Penghargaan di Hari Lingkungan Hidup Sedunia 2025
PT Pelabuhan Indonesia (Persero) atau Pelindo Regional 4 mendapatkan piagam penghargaan dari Kementerian Lingkungan Hidup/Badan Lingkungan Hidup, Pusa...
Video14 Juni 2025 20:28
VIDEO: Kebakaran Gudang Gas di SPBU Kariango Maros
SULSELSATU.com – Kebakaran di gudang gas di area SPBU Kariango, Kabupaten Maros. Kejadian itu terjadi pada Sabtu malam (14/6/2025). Api yang membesa...