SULSELSATU.com, MAKASSAR – Penjabat Wali Kota Makassar, Iqbal Suhaeb memberikan apresiasi terhadap 10 siswa yang mengharumkan nama Kota Makassar di kancah internasional, Rabu (15/1/20).
Sebanyak 10 siswa telah meraih juara dalam lomba mental aritmatika sempoa tingkat international pada 7-8 Desember 2019 lalu di Kamboja.
Apresiasi tersebut berupa surat rekomendasi langsung untuk para siswa yang nantinya akan melanjutkan pendidikannya di sekolah yang mereka pilih.
Baca Juga : Puluhan Tahun PSU Belum Diserahkan, Pemkot Makassar Ultimatum Pihak PT GMTD
“Jadi nanti saya akan memberikan surat rekomendasi langsung. Misalnya sekarang ada siswa berprestasi yang masih SMP ingin lanjut ke SMA, saya akan bersurat ke Dinas Pendidikan provinsi dan melampirkan sekolah mana yang akan dituju. Begitupun dari tingkat SD ke SMP,” ucapnya.
Iqbal mengatakan, apresiasi ini adalah sebuah bentuk dukungan dari Pemerintah Kota Makassar, agar para siswa dapat mempertahankan apa yang mereka telah raih.
“Saya berterima kasih atas apa yang telah anak-anakku ini raih. Saya berpesan agar selalu mengasah kemampuannya dan tidak pernah cepat puas. Pertahankan prestasi ini,” harap Iqbal.
Baca Juga : Jembatan Kembar Barombong Disiapkan, Pemkot Makassar Rampungkan Urusan Lahan
Penulis: Resti Setiawati
Editor: Awang Darmawan
Cek berita dan artikel yang lain di Google News







Komentar