Logo Sulselsatu

Dukung Program Pemkot Makassar, Kajati: Kami Kawal tapi Tidak Merecoki

Asrul
Asrul

Jumat, 24 Januari 2020 17:12

istimewa
istimewa

SULSELSATU.com, MAKASSAR – Pj Wali Kota Makassar Iqbal Suhaeb bersama Kajati Sulsel Firdaus Demilwar membahas kerja sama di bidang penyelesaian masalah di tubuh Pemkot Makassar.

Pertemuan yang dikemas dalam coffe morning tersebut bertema Sinergi Bersama Forkopimda Menunjang Lancarnya Serapan Anggaran digelar di Baruga Anging Mammiri, Jumat (24/1/2020).

Firdaus meminta seluruh intansi dapat mendukung pembangunan yang sedang dilakukan di Kota Makassar.

Baca Juga : Puluhan Tahun PSU Belum Diserahkan, Pemkot Makassar Ultimatum Pihak PT GMTD

Jika ada permasalahan yang terjadi, maka pihaknya tidak akan memihak tetapi akan melakukan mediasi untuk menyelesaikan masalah yang ada di pemerintahan.

“Mari kita manfaatkan acara ini sebagai forum untuk saling bertukar pikiran dan menyelesaikan permasalahan yang ada di pemerintah maupun di lembaga lainnya. Kita harus bentuk sinergitas,” ucap Firdaus.

Sesuai amanah Presiden Joko Widodo kata Firdaus, birokrasi harus simpel, cepat dan memiliki etos kerja yang adaptif.

Baca Juga : Jembatan Kembar Barombong Disiapkan, Pemkot Makassar Rampungkan Urusan Lahan

“Kalau kita bisa ikut lelang cepat kenapa kita harus ikut lelang umum. Kejati hadir di sini secara institusi mengawal pemerintah dan pembangunan tapi tidak untuk merecoki. Kami pun siap menjadi konsultan pemerintah. Semoga serapan anggaran cepat terealisasi di semester I ini,” ujarnya.

Pj Wali Kota Makassar Iqbal Suhaeb mengatakan, berbagai persoalan dalam proses pembangunan pasti terjadi, terjadi termasuk persoalan hukum.

“Amanat dari presiden pada rapat yang lalu, bahwa institusi hukum yaitu polisi dan kejaksaan untuk membantu pemerintah dalam hal bantuan hukum dalam rangka percepatan penyerapan anggaran tahun ini,” ujar Iqbal.

Baca Juga : Amrina, Ibu Tiga Anak dari Jeneponto yang Merasa Dizalimi Kasus Pupuk

Dia berharap dalam pertemuan ini dapat memberikan solusi dan masukan untuk permasalahan atau kendala yang dialami Pemerintah Kota Makassar dalam penyerapan anggaran.

Penulis: Resti Setiawati
Editor: Hendra Wijaya

Cek berita dan artikel yang lain di Google News

Yuk berbagi informasi tentang Sulawesi Selatan dengan join di group whatsapp : Citizen Journalism Sulsel

 Youtube Sulselsatu

 Komentar

 Terbaru

Video29 Januari 2026 22:38
VIDEO: Bahlil Lahadalia Resmi Dilantik sebagai Ketua Harian DEN
SULSELSATU.com – Menteri Energi dan Sumber Daya Mineral (ESDM) Bahlil Lahadalia resmi dilantik sebagai Ketua Harian Dewan Energi Nasional (DEN)....
Makassar29 Januari 2026 20:23
13 Grup Tampil di iForte National Dance Competition Makassar, Mahasiswa Papua Kantongi Juara
iForte National Dance Competition (NDC) Inspirasi Diri sukses diikuti 13 grup penari dari berbagai daerah....
Makassar29 Januari 2026 17:43
Soal PSEL Makassar, Munafri: Aspirasi Warga Jadi Pertimbangan Utama
SULSELSATU.com MAKASSAR – Pemerintah Kota Makassar menegaskan bahwa rencana Proyek Pengelolaan Sampah menjadi Energi Listrik (PSEL) tidak akan d...
Politik29 Januari 2026 16:33
Disaksikan Istri dan Anak, Kaesang Perkenalkan RMS Sebagai Kader PSI di Forum Rakernas Makassar
SULSELSATU.com, MAKASSAR — Ketua Umum Partai Solidaritas Indonesia (PSI) Kaesang Pangarep secara resmi memperkenalkan mantan Ketua DPW Partai NasDem...