Logo Sulselsatu

Plt Kadisdik Sulsel Menghadap Kapolda, Ini yang Dibahas

Asrul
Asrul

Kamis, 12 Maret 2020 15:40

Plt Kadisdik Sulsel M Basri audiens ke Kapolda Sulsel Irjen Pol Mas Guntur Laupe. (ist)
Plt Kadisdik Sulsel M Basri audiens ke Kapolda Sulsel Irjen Pol Mas Guntur Laupe. (ist)

SULSELSATU.com, MAKASSAR – Tidak lama lagi, Dinas Pendidikan Sulawesi Selatan akan melangsungkan Ujian Nasional Berbasis Komputer (UNBK) tahun 2020.

Disdik Sulsel bertanggung jawab untuk UNBK, PPDB, dan lainnya untuk jenjang pendidikan sekolah menengah atas (SMA) atau yang sederajat.

Selain itu, Dinas Pendidikan atau Disdik Sulsel akan melakukan penerimaan siswa baru (PPDB), penyaluran Dana BOS yang langsung ke sekolah dan yang lainnya.

Baca Juga : Polda Sulsel Tetapkan 11 Tersangka Kasus Pembakaran Kantor DPRD Sulsel dan Kota Makassar

Nah terkait hal tersebut, Pelaksana Tugas (Plt) Kepala Disdik Sulsel Dr Basri SPd MPd melakukan audiensi dengan Kapolda Sulsel Irjen Pol Drs Mas Guntur Laupe SH MH.

Audiensi Disdik Sulsel dan jajarannya berlangsung di ruang kerja Kapolda yakni di Markas Polda Sulsel Jl. Perintis Kemerdekaan Km 16 Makassar, Kamis (12/3/2020).

Audiensi dengan Kapolda Sulsel, menurut Basri dilakukan untuk meningkatkan hubungan kemitraan antara jajaran Disdik Sulsel dengan jajaran polda Sulsel.

Baca Juga : Andi Amar Dianugerahi Gelar “Kakak Entrepreneur” oleh Forum OSIS dan MPK Sulsel di YCA 2025

Basri mengatakan, sejak pelimpahan kewenangan pengelolaan SMA dan SMK ke provinsi, rentang jarak dan waktu pengawasan sekolah-sekolah sangat berjauhan.

Karena itu, Basri berharap bantuan jajaran Polda Sulsel untuk ikut melakukan pengawasan.

Basri juga melaporkan sejumlah agenda penting Disdik Sulsel yang memerlukan backup kepolisian.

Baca Juga : Disdik Sulsel Genjot Kualitas Guru Lewat GTK Andalan Academy dan Sertifikasi Relawan Anti Narkoba

“Kami berharap bantuan dari Kapolda dan jajarannya terkait pelaksanaan Ujian Nasional hingga aktivitas Disdik Sulsel lainnya,” kata Basri.

Untuk penyelenggaraan UNBK, Basri berharap keterlibatan langsung pihak Polda Sulsel ikut menyukseskan kegiatan nasional ini.

“Kami berharap Polda Sulsel bisa turut melakukan pengawasan, terutama pengamanan lingkungan sekolah selama UNBK berlangsung,” lanjut Basri.

Baca Juga : Asmo Sulsel Edukasi Safety Riding Pegawai Dinas Pendidikan Sulsel, Tekankan Pentingnya Berkendara Aman

Kapolda Sulsel Irjen Pol Drs Mas Guntur Laupe mengaku senang dan gembira atas kedatangan rombongan Disdik Sulsel.

Pada prinsipnya, kata Mas Guntur Laupe, pihaknya siap melakukan pengawalan

Terutama terhadap setiap kegiatan ataupun pengamanan aset milik Pemprov Sulsel khususnya Disdik Sulsel.

Baca Juga : Satgas PASTI Perkuat Peran Kepolisian Berantas Aktivitas Keuangan Ilegal Lewat Coaching Clinic

Kapolda minta pihak Disdik Sulsel bisa selalu berkoordinasi dengan jajarannya jelang agenda-agenda nasional.

“Seperti Ujian Nasional, bila ada masalah, cepat laporkan, cepat tangani, cepat tuntaskan, dan segera damaikan,” kata Kapolda Sulsel kelahiran Parepare ini.

Sebab menurutnya, bila masalah dibiarkan berlarut-larut, bisa menimbulkan masalah besar dan akhirnya liar dan susah dikendalikan.

Plt Kepala Disdik Sulsel tak sendiri, turut mendampingi Sekretaris Disdik Sulsel H Hery Sumiharto SE MEd.

Lalu ada Kepala Bidang Pembinaan SMA H Sabri SPd MPd, Kepala Bidang SMK Dra Hj Andi Ernawati MPd, Kasubag Program Zulkhaeril, serta sejumlah staf Disdik.

Sementara turut mendampingi Kapolda Sulsel, hadir Kabid Humas polda Sulsel Kombes Ibrahim Tompo.

Tampak pula Direktur Krimsus Polda Sulsel Kombes Augustinus Berlianto Pangaribuan.

Editor: Hendra Wijaya

 

Cek berita dan artikel yang lain di Google News

Yuk berbagi informasi tentang Sulawesi Selatan dengan join di group whatsapp : Citizen Journalism Sulsel

 Youtube Sulselsatu

 Komentar

 Terbaru

Makassar29 Januari 2026 20:23
13 Grup Tampil di iForte National Dance Competition Makassar, Mahasiswa Papua Kantongi Juara
iForte National Dance Competition (NDC) Inspirasi Diri sukses diikuti 13 grup penari dari berbagai daerah....
Makassar29 Januari 2026 17:43
Soal PSEL Makassar, Munafri: Aspirasi Warga Jadi Pertimbangan Utama
SULSELSATU.com MAKASSAR – Pemerintah Kota Makassar menegaskan bahwa rencana Proyek Pengelolaan Sampah menjadi Energi Listrik (PSEL) tidak akan d...
Politik29 Januari 2026 16:33
Disaksikan Istri dan Anak, Kaesang Perkenalkan RMS Sebagai Kader PSI di Forum Rakernas Makassar
SULSELSATU.com, MAKASSAR — Ketua Umum Partai Solidaritas Indonesia (PSI) Kaesang Pangarep secara resmi memperkenalkan mantan Ketua DPW Partai NasDem...
Makassar29 Januari 2026 13:46
Wali Kota Makassar Minta RKPD 2027 Fokus pada Dampak dan Keberlanjutan
SULSELSATU.com MAKASSAR – Pemerintah Kota Makassar mulai mematangkan arah pembangunan tahun 2027 melalui Forum Konsultasi Publik Rancangan Awal ...