Logo Sulselsatu

CCTV Disoroti Warga, Rudy: Akan Kita Benahi

Asrul
Asrul

Rabu, 19 Agustus 2020 19:51

istimewa
istimewa

SULSELSATU.com, MAKASSAR – Masyarakat keluhkan mengenai fasilitas milik Pemerintah Kota Makassar yang tidak berfungsi secara optimal.

Salah satunya, kamera pengintai-CCTV yang telah terpasang di sekitar Anjungan Pantai Losari.

Hal tersebut dirasakan keluarga korban tabrak lari di Jalan Dato Museng. Kualitas kamera pengintai (CCTV) yang terpasang dianggap rendah dan lebih baik dengan milik rumah makan.

Baca Juga : Puluhan Tahun PSU Belum Diserahkan, Pemkot Makassar Ultimatum Pihak PT GMTD

Menanggapi itu, Pj Wali Kota Makassar Rudy Djamaluddin menyoroti fasilitas milik pemerintah yang banyak dikeluhankan masyarakat.

Rudy mengatakan, permasalahan tersebut tidak jauh berbeda dengan yang dialami masyarakat lainnya. Dimana program pengadaan belum tersentuh manfaatnya.

Dia berjanji keluhan yang masuk akan ditampung untuk dicarikan solusi. Kemudian menjadi rancangan program kerja ke depan.

Baca Juga : Jembatan Kembar Barombong Disiapkan, Pemkot Makassar Rampungkan Urusan Lahan

“Kita sudah tekankan program pengadaan dibuat untuk bisa dinikmati masyarakat. Jangan yang sifatnya hanya cantik-cantikan. Baru dipasang sudah tidak berfungsi. Itu yang sementara kita galakkan untuk disusun menjadi program ke depan,” ujarnya.

Keluhan sebelumnya disampaikan Ade Yudha. Dia mengatakan, telah mengecek rekaman kamera CCTV saat kejadian.

Ditunjukkan oleh operator warroom Balaikota di Jl Ahmad Yani, Makassar, kemarin. Ada beberapa bagian dalam rekaman yang tidak jelas menunjukkan aksi tabrakan.

Baca Juga : Komitmen Taat Bayar Pajak, Claro Makassar Raih Penghargaan Tax Award 2025

Dia mengaku, ada 3 kamera yang terpasang dan mengarah tepat di pertigaan jalan dato museng-penghibur berdasarkan pantauannya.

Hanya satu yang merekam saat kejadian. Hal ini berarti, 2 CCTV lainnya tidak berfungsi dan terkesan hanya pajangan.

Kondisi yang sama juga terjadi di titik pertigaan Jalan Ujung Pandang dan Pattimura. Kamera juga tidak melakukan perekaman. Diyakini kendaraan pelaku sempat melintas di daerah ini.

Baca Juga : Munafri Bahas Kerjasama dengan Yokohama, Kawasaki, iForcom dan Nippon Koei Urban Space

“Saya lihat ada 3 CCTV milik pemerintah yang terpasang di pertigaan. Hanya 1 yang merekam katanya operator. Itu juga kualitasnya jelek. Kalau diperbesar itu pecahki,” keluh Ade saat ditemui, Selasa (18/8/2020).

Disisi lain, Ade mengaku di kawasan itu banyak toko dan rumah makan yang memiliki CCTV dan mengarah langsung ke jalan. Kualitasnya disebut jauh lebih baik dibanding milik Pemerintah.

“Ada banyak kamera milik toko dan rumah makan di sekitar lokaso kecelakaan, kualitasnya jauh berbeda. Jelas sekali kendaraan yang melintas,” tambahnya.

Baca Juga : DPRD dan Pemkot Makassar Sepakat Perkuat Kebijakan Berbasis Aspirasi Lapangan

Penulis: Resti Setiawati
Editor: Asrul

Cek berita dan artikel yang lain di Google News

Yuk berbagi informasi tentang Sulawesi Selatan dengan join di group whatsapp : Citizen Journalism Sulsel

 Youtube Sulselsatu

 Komentar

 Terbaru

Video29 Januari 2026 22:38
VIDEO: Bahlil Lahadalia Resmi Dilantik sebagai Ketua Harian DEN
SULSELSATU.com – Menteri Energi dan Sumber Daya Mineral (ESDM) Bahlil Lahadalia resmi dilantik sebagai Ketua Harian Dewan Energi Nasional (DEN)....
Makassar29 Januari 2026 20:23
13 Grup Tampil di iForte National Dance Competition Makassar, Mahasiswa Papua Kantongi Juara
iForte National Dance Competition (NDC) Inspirasi Diri sukses diikuti 13 grup penari dari berbagai daerah....
Makassar29 Januari 2026 17:43
Soal PSEL Makassar, Munafri: Aspirasi Warga Jadi Pertimbangan Utama
SULSELSATU.com MAKASSAR – Pemerintah Kota Makassar menegaskan bahwa rencana Proyek Pengelolaan Sampah menjadi Energi Listrik (PSEL) tidak akan d...
Politik29 Januari 2026 16:33
Disaksikan Istri dan Anak, Kaesang Perkenalkan RMS Sebagai Kader PSI di Forum Rakernas Makassar
SULSELSATU.com, MAKASSAR — Ketua Umum Partai Solidaritas Indonesia (PSI) Kaesang Pangarep secara resmi memperkenalkan mantan Ketua DPW Partai NasDem...