Logo Sulselsatu

Sudah Terbukti, Warga NTT Percaya Kepemimpinan Danny-Fatma

Yulhaidir Ibrahim
Yulhaidir Ibrahim

Selasa, 06 Oktober 2020 13:20

istimewa
istimewa

SULSELSATU.com, MAKASSAR – Komunitas warga Nusa Tenggara Timur yang berdomisili di Kota Makassar labuhkan dukungannya ke Calon Walikota dan Wakil Walikota Danny-Fatma di Pilkada Makassar 9 Desember 2020. Pernyataan sikap warga NTT disampaikan langsung oleh Carlos selaku Ketua Komunitas Warga NTT saat menghadiri Kampanye Dialogis Danny Pomanto yang dilaksanakan di Kompleks Stellamaris Kel. Pai Kecamatan Biringkanaya.

Di hadapan Danny Pomanto, Carlos mengatakan, bahwa melalui musyawarah besar keluarga NTT yang tersebar di 12 Kecamatan di Kota Makassar telah memutuskan sikap akan menjadi garda terdepan untuk Danny-Fatma.

“Jadi Keluarga besar NTT yang tersebar di 12 Kecamatan di Kota Makassar sudah final ke Danny-Fatma, alasan kami mendukung Danny-Fatma karena semasa DP jadi wali kota kami juga rasakan dampak positifnya, bukan hanya sektor ekonomi tapi perlakuan pemerintahan pak DP sangat terbuka,” ungkap Carlos.

Carlos juga membeberkan, bahwa komunitas keluarga NTT di Makassar itu sudah ada sejak 20 tahun yang lalu. Kemudian dari 12 kecamatan, setiap kecamatan warga NTT yang berdomisili dan punya hak pilih di Makassar selama 4 tahapan pesta Demokrasi di Kota Makassar.

“Setiap kecamatan ada sekira 750 orang warga NTT yang sudah berdomisili Makassar, ada juga sampai 1.000 orang di setiap kecamatan di Kota Makassar,” kata Carlos.

Jika Danny-Fatma menang, tambah Carlos, maka ia yakin Makassar akan maju dan tentu masyarakat Makassar pun akan sejahtera.

“Saya sepakat pak DP itu tidak mau berjanji, karena kami tahu dan menyaksikan pak DP sudah terbukti kerja nyatanya dan pro terhadap masyarakat dan menjunjung tinggi nilai-nilai toleransi,” kunci Carlos. (*)

Cek berita dan artikel yang lain di Google News

Yuk berbagi informasi tentang Sulawesi Selatan dengan join di group whatsapp : Citizen Journalism Sulsel

 Youtube Sulselsatu

 Komentar

 Terbaru

Video29 Januari 2026 22:38
VIDEO: Bahlil Lahadalia Resmi Dilantik sebagai Ketua Harian DEN
SULSELSATU.com – Menteri Energi dan Sumber Daya Mineral (ESDM) Bahlil Lahadalia resmi dilantik sebagai Ketua Harian Dewan Energi Nasional (DEN)....
Makassar29 Januari 2026 20:23
13 Grup Tampil di iForte National Dance Competition Makassar, Mahasiswa Papua Kantongi Juara
iForte National Dance Competition (NDC) Inspirasi Diri sukses diikuti 13 grup penari dari berbagai daerah....
Makassar29 Januari 2026 17:43
Soal PSEL Makassar, Munafri: Aspirasi Warga Jadi Pertimbangan Utama
SULSELSATU.com MAKASSAR – Pemerintah Kota Makassar menegaskan bahwa rencana Proyek Pengelolaan Sampah menjadi Energi Listrik (PSEL) tidak akan d...
Politik29 Januari 2026 16:33
Disaksikan Istri dan Anak, Kaesang Perkenalkan RMS Sebagai Kader PSI di Forum Rakernas Makassar
SULSELSATU.com, MAKASSAR — Ketua Umum Partai Solidaritas Indonesia (PSI) Kaesang Pangarep secara resmi memperkenalkan mantan Ketua DPW Partai NasDem...