SULSELSATU.com, BARRU – Anggota DPR RI Komisi IX drg Hj Hasnah Syam, Mars lakukan peletakan batu pertama untuk pembangunan gedung Kejuruan Bahasa, Asrama Santri, dan Masjid Modern Kurir Langit di Maruala Ujunge Kelurahan Sumpang Binangae, Kecamatan Barru, Kabupaten Barru, Rabu (21/10/2020).
Selain Hasnah turut hadir juga Ketua MUI Barru AGH Prof Faried Wadjedy, Plt Bupati Barru Nasruddin, Camat Barru, Kapolsek Barru, Danramil hingga kepala OPD.
Pembangunan Gedung Kejuruan Bahasa ini merupakan bantuan Kementerian Ketenagakerjaan yang difasilitasi oleh Anggota DPR RI Hj Hasnah Syam, Mars untuk sejumlah pesantren lainnya di Kabupaten Barru.
“Sekiranya ini merupakan bantuan dari Kementerian Ketenagakerjaan untuk beberapa pesantren di Barru, termasuk Masjid Modern Kurir Langit untuk pembangunan Gedung Kejuruan Bahasa ini,” kata Hasnah saat memberika sambutan di sela kegiatan.
Ia mengurai, selain di Kurir Langit hal yang sama juga didapatkan oleh lembaga Alqasimiyah Madello dengan gedung Kejuruan Desain Komunikasi Visual, Pesantren
DDI Takkalasi Kejuruan Teknik Informatika, dan Pesantren DDI Mangkoso gedung Kejuruan Furniture dan Kriya Kayu ( Pertukangan Kayu ).
“Alhamdulillah hari ini bisa kita saksikan bersama peletakan batu pertama sebagai pertanda akan segera dimulainya pembangunan gedung tersebut, semoga gedung ini nantinya bisa dimanfaatkan terlebih tiap tahun akan ada dana operasional pengelolaan program dalam mendukung berjalannya program tersebut secara maksimal,” harapnya.
Terlebih kata Hasnah, ia mengaku seharusnya tahun ini yang akan mendapatkan bantuan tidak hanya empat lembaga tersebut tapi juga ada dua lembaga lainnya tapi karena ada salah satu syarat yang belum terpenuhi sehingga akan diupayakan tahun depan bisa dimasukkan sebagai penerima bantuan gedung tersebut.
“Insyaallah rencananya pembangunan keempat gedung ini akan dibangun akhir tahun ini, sehingga saat ini kita sudah mulai lakukan peletakan batu pertama sebagai permulaan pembangunan,” urainya.
Penulis : Asriadi
Cek berita dan artikel yang lain di Google News







Komentar