Logo Sulselsatu

Kadisdik Sulsel Lakukan Peletakan Batu Pertama SMAN 10 Toraja Utara

Yulhaidir Ibrahim
Yulhaidir Ibrahim

Kamis, 22 Oktober 2020 10:55

istimewa
istimewa

SULSELSATU.com, MAKASSAR – Kepala Dinas Pendidikan Provinsi Sulawesi Selatan, Prof Dr Muhammad Jufri, MSi, MPsi, Psikolog melakukan peletakan batu pertama pembangunan SMA Negeri 10 Toraja Utara di Kepe Kecamatan Kapalapitu Toraja Utara, Rabu (21/10/2020).

Hadir menyaksikan peletakan batu pertama, anggota Komisi E DPRD Prov Sulsel, Jufri Sampara, anggota DPRD Kab Toraja Utara, anggota Tim Gubernur Untuk Percepatan Pembangunan (TGUPP), Prof Daud Malamassang, MAgr, Kepala Dinas Pendidikan Kab Toraja Utara, Camat Kapalapitu, para Kepala Lembang, tokoh masyarakat dan tokoh adat serta sejumlah pejabat Disdik Sulsel.

Kadisdik Sulsel, Prof Jufri mengharapkan dengan hadirnya SMAN 10 Toraja Utara ini memberi harapan baru bagi masyarakat yang ada di Kecamatan Kapalapitu dan sekitarnya. Ia minta masyarakat untuk menjaga dan memelihara aset pemerintah ini sekaligus menjadi milik dan kebanggaan masyarakat Kapalapitu.

Kepala Bidang Pembinaan SMA Disdik Sulsel H Sabri, SPd, MPd mengatakan, pembangunan SMAN 10 Toraja Utara ini menggunakan dana anggaran tahun 2020 dengan jumlah dana sekitar Rp 3,7 milyar merupakan program sinergitas APBD Provinsi Sulawesi Selatan. (*)

Cek berita dan artikel yang lain di Google News

Yuk berbagi informasi tentang Sulawesi Selatan dengan join di group whatsapp : Citizen Journalism Sulsel

 Youtube Sulselsatu

 Komentar

 Terbaru

Video29 Januari 2026 22:38
VIDEO: Bahlil Lahadalia Resmi Dilantik sebagai Ketua Harian DEN
SULSELSATU.com – Menteri Energi dan Sumber Daya Mineral (ESDM) Bahlil Lahadalia resmi dilantik sebagai Ketua Harian Dewan Energi Nasional (DEN)....
Makassar29 Januari 2026 20:23
13 Grup Tampil di iForte National Dance Competition Makassar, Mahasiswa Papua Kantongi Juara
iForte National Dance Competition (NDC) Inspirasi Diri sukses diikuti 13 grup penari dari berbagai daerah....
Makassar29 Januari 2026 17:43
Soal PSEL Makassar, Munafri: Aspirasi Warga Jadi Pertimbangan Utama
SULSELSATU.com MAKASSAR – Pemerintah Kota Makassar menegaskan bahwa rencana Proyek Pengelolaan Sampah menjadi Energi Listrik (PSEL) tidak akan d...
Politik29 Januari 2026 16:33
Disaksikan Istri dan Anak, Kaesang Perkenalkan RMS Sebagai Kader PSI di Forum Rakernas Makassar
SULSELSATU.com, MAKASSAR — Ketua Umum Partai Solidaritas Indonesia (PSI) Kaesang Pangarep secara resmi memperkenalkan mantan Ketua DPW Partai NasDem...