Logo Sulselsatu

Santun dan Supel, Fatma Jadi Idola Ibu-ibu di Pampang

Yulhaidir Ibrahim
Yulhaidir Ibrahim

Jumat, 30 Oktober 2020 19:40

istimewa
istimewa

SULSELSATU.com, MAKASSAR – Calon wakil wali kota Makasssar, Fatmawati Rusdi selalu dielu-elukan warga saat melakukan kampanye dialogis. Kaum ibu-ibu atau perempuan pun tak sungkan mengajak Fatma untuk berfoto bareng.

Seperti saat Fatma menyambangi Kelurahan Pampang, Kecamatan Panakkukang, Jumat, (30/10/2020). Mantan anggota DPR RI itu disambut dengan penuh kekeluargaan.

“Lebih cantik tawwa aslinya Bu Fatma daripada fotonya di’. Sombere’ki juga tawwa,” kata Hasnita, warga setempat.

Karakter yang tak membeda-bedakan orang, membuat Fatma mudah diterima di hati warga Kota Makassar. Ia mengaku baru tahu jika Fatma punya karakter sombere’. Melebur tanpa sekat, santun dalam bertutur kata hingga mudah bergaul dengan siapa saja.

“Sudah sombere’, orangnya juga menjunjung tinggi sopan dan santun. Sipakalebbi’ dan sipakatau’. Apalagi beliau perempuan, akan sangat cocok dengan warga Kota Makassar,” jelas Hasnita.

Fatma merupakan satu-satunya perempuan di Pilkada Makassar. Ia berpasangan dengan M Ramdhan Pomanto. Ada banyak harapan agar pasangan Danny-Fatma bisa memberdayakan kaum perempuan bila diamanahkan memimpin Kota Makassar.

Tak heran jika Fatma selalu panen dukungan di titik kampanye. Seperti saat berkampanye di Kelurahan Pampang. Warga rela berebutan walau hanya sekadar untuk berfoto bareng atau bersalaman dengan Fatma.

“Sebagai satu-satunya kandidat perempuan, saya akan kerahkan segala kemampuan dan pengalaman saya untuk menuntaskan masalah kaum perempuan. Tenangmaki, intinya ADAMA’,” singkat Fatma. (*)

Cek berita dan artikel yang lain di Google News

Yuk berbagi informasi tentang Sulawesi Selatan dengan join di group whatsapp : Citizen Journalism Sulsel

 Youtube Sulselsatu

 Komentar

 Terbaru

Pendidikan30 Januari 2026 12:51
Asmo Sulsel Bersama Polres Gowa dan Jasa Raharja, Edukasi Safety Riding Pelajar SMAN 2 Sungguminasa Gowa
Astra Motor Sulawesi Selatan (Asmo Sulsel) bekerja sama dengan Polres Gowa melalui Unit Kamsel serta Jasa Raharja menggelar edukasi safety riding bagi...
Makassar30 Januari 2026 12:40
SPJM Peduli Kemanusiaan Lewat Donor Darah, Berhasil Kumpulkan 90 Kantong
PT Pelindo Jasa Maritim (SPJM) sebagai salah satu subholding PT Pelabuhan Indonesia (Persero) yang bergerak di bidang Marine, Equipment, Port Services...
Video29 Januari 2026 22:38
VIDEO: Bahlil Lahadalia Resmi Dilantik sebagai Ketua Harian DEN
SULSELSATU.com – Menteri Energi dan Sumber Daya Mineral (ESDM) Bahlil Lahadalia resmi dilantik sebagai Ketua Harian Dewan Energi Nasional (DEN)....
Makassar29 Januari 2026 20:23
13 Grup Tampil di iForte National Dance Competition Makassar, Mahasiswa Papua Kantongi Juara
iForte National Dance Competition (NDC) Inspirasi Diri sukses diikuti 13 grup penari dari berbagai daerah....