Logo Sulselsatu

WaliKota Cup Kembali Dihelat, Askot PSSI Dan Disporapar Lakukan Persiapan

Yulhaidir Ibrahim
Yulhaidir Ibrahim

Kamis, 05 November 2020 15:27

istimewa
istimewa

SULSELSATU.com, PAREPARE – Pecinta Sepak Bola di Kota Parepare akan kembali disuguhkan pertandingan menarik dari gelaran Walikota Cup Tahun 2020.

Kepastian event itu diungkapkan Ketua Asosiasi Kota Persatuan Sepak Bola Seluruh Indonesia (Askot PSSI) Kota Parepare, HM. Rahmat Sjamsu Alam, Kamis, (5/11/2020).

Wakil Ketua II DPRD Parepare itu mengungkapkan, pihaknya telah melaporkan rencana gelaran Walikota Cup ke Wali Kota Parepare HM Taufan Pawe.

“Baru-baru ini saya sampaikan langsung ke pak Wali Kota soal agenda itu, pak wali merespon baik, dan Alhamdulillah Walikota Cup dapat dilaksanakan bulan ini,” ucap Rahmat Sjamsu Alam.

Rahmat menjelaskan, penyelenggara pesta olahraga sepak bola di Parepare itu rencananya akan dipusatkan di stadion Gelora BJ Habibie, Bacukiki.

Namun karena masih dalam masa sulit Covid-19, maka itu kata dia, kapasitas penonton harus dibatasi.

“Jadi, pesan pak Wali Kota bagaimana pelaksanaan itu harus dengan ketentuan kapasitas penonton 25%, dan wajib mematuhi protokol kesehatan,” ucap Rahmat Sjam.

Dengan begitu, lanjut Rahmat, pihaknya dalam waktu dekat ini akan melakukan persiapan untuk penyelenggaraan event tahunan tersebut, termasuk melakukan koordinasi dengan Dinas Kepemudaan Olahraga dan Pariwisata (Disporapar).

“Persiapan tengah kita lakukan. Disporapar dan Askot PSSI akan segera bertemu untuk membuat format pertandingan sehinga tujuan dan out dari anggaran yang digunakan dapat tercapai,” tutup Rahmat.

Seperti yang diketahui, semarak perhelatan wali kota Cup tahun 2019 lalu berhasil menyita perhatian masyarakat khususnya para pecinta sepak bola di Kota Parepare.

Trofi Walikota Cup 2019 lalu berhasil dibawah pulang oleh tim Beringin FC sebagai juara pertama dan runnerup dari Tim Media FC.

Penulis : Andi Fardi

Cek berita dan artikel yang lain di Google News

Yuk berbagi informasi tentang Sulawesi Selatan dengan join di group whatsapp : Citizen Journalism Sulsel

 Youtube Sulselsatu

 Komentar

 Terbaru

Makassar28 Maret 2024 20:39
Dihadapan Menteri PPPA, PJ Sekda Sebut Longwis dan Jagai Anakta Jadi Program Keterlibatan Peran Perempuan
PJ Sekda Kota Makassar Firman Hamid Pagarra menyambut kunjungan kerja Menteri Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan Anak (PPPA) RI I Gusti Ayu Binta...
Politik28 Maret 2024 20:20
Cicu Klaim Fatmawati Rusdi Bakal Diusung NasDem Maju Pilwali Makassar
SULSELSATU.com, MAKASSAR – Partai NasDem menyiapkan satu nama untuk didorong maju Pilwali Makassar 2024. Dia adalah Fatmawati Rusdi. Hal itu diu...
Pendidikan28 Maret 2024 19:47
Kunker dan Safari Ramadan di Bone, Rektor UNM Resmikan Aula Baru Kampus VI Watampone
SULSELSATU.com, BONE – Rektor Universitas Negeri Makassar (UNM), Prof Husain Syam melakukan kunjungan kerja (Kunker) ke kampus VI UNM Watampone ...
Video28 Maret 2024 18:42
VIDEO: Kebakaran terjadi di Tappalalo Jeneponto
SULSELSATU.com – Kebakaran terjadi di Dusun Tappalalo, Bulusuka, Jeneponto, Kamis (28/3/2024). Satu unit rumah milik warga ludes akibat insiden ...