Logo Sulselsatu

Besok, Layanan RS HAH Kembali Beroperasi

Yulhaidir Ibrahim
Yulhaidir Ibrahim

Minggu, 15 November 2020 18:19

istimewa
istimewa

SULSELSATU.com, PAREPARE – Rumah Sakit Hasri Ainun Habibie(HAH) rencananya akan kembali dioperasikan besok, Senin (16/11/2020). Rumah sakit yang mulai beroperasi pada awal Maret 2020 lalu terpaksa dihentikan operasinya pada April 2020 lantaran Pandemi COVID-19.

Pelayanan Poliklinik yang dibuka diantaranya Interna, Jantung , syaraf, Mata, Bedah, Anak , Obgyn , Ortopedi, THT, Kulit dan kelamin, Gigi dan mulut serta Umum

“Insyaallah besok akan mulai beroperasi kembali, sebagai tahap awal kita akan buka layanan 12 Poli untuk pasien rawat jalan, mulai pukul 12.00. Sementara layanan ini dibuka untuk pasien umum dan non BPJS, sementara untuk warga Kota Parepare, cukup membawa KTP atau KK,” kata Renny Angraeny Sari, Plt Direktur RS HAH, Minggu (15/11/2020).

dr Renny yang juga Direktur RSU Andi MAkkasau menjelaskan, layanan RS HAH akan dioperasikan secara bertahap.

“Setelah besok kita buka layanan poli untuk pasien rawat jalan, minggu berikutnya akan mulai di buka layanan IGD dan rawat inap,” ujarnya.

dr Renny juga menargetkan awal tahun 2021, RS HAH sudah bisa menjalin kerjasama dengan BPJS Kesehatan.

“Selanjutnya segera akan diajukan permohonan pengajuan kerjasaama ke pihak BPJS Kesehatan. Semoga proses kredensial dari BPJS ke DPRD berjalan lancar dan dapat dilakukan di awal Desember, target kami awal th 2021 RS HAH Sdh bisa bekerjasama dgn BPJS Kesehatan,” harapnya.

Pembangunan RS HAH sempat tersendat karena terkendala anggaran. Namun kepiawaian Wali Kota Parepare, HM Taufan Pawe untuk mensinergikan proyek tersebut dengan program prioritas Pemprov Sulsel, membuat kehadiran RS HAH menjadi nyata.

“Kehadiran RS HAH sebagai bentuk sinergitas dengan program prioritas dari bapak Gubernur untuk hadirkan RS Regional, sehingga pemkot Parepare mendapatkan dana bantuan provinsi ke daerah,” tandas Taufan.

RS HAH merupakan salah satu RS yang disiapkan sebagai pendukung konsep Medical Tourism. RS ini memiliki fasilitas peralatan sesuai standar type B dengan Ruang perawatan kelas III, kelas II, Kelas I, VIP, dan VVIP serta Suite Room.

Bahkan dalam kunjungannya beberapa waktu lalu, Gubernur Sulawesi Selatan, Nurdin Abdullah memuji lokasi RS yang berlantai 7 tersebut karena menyajikan pemandangan yang sangat indah.

“Di sini kita bisa melihat pemandangan laut, muara sungai, hingga pegunungan, menyajikan pemandangan 3 dimensi,” pujinya.

Penulis: Andi Fardi

Cek berita dan artikel yang lain di Google News

Yuk berbagi informasi tentang Sulawesi Selatan dengan join di group whatsapp : Citizen Journalism Sulsel

 Youtube Sulselsatu

 Komentar

 Terbaru

Pendidikan30 Januari 2026 12:51
Asmo Sulsel Bersama Polres Gowa dan Jasa Raharja, Edukasi Safety Riding Pelajar SMAN 2 Sungguminasa Gowa
Astra Motor Sulawesi Selatan (Asmo Sulsel) bekerja sama dengan Polres Gowa melalui Unit Kamsel serta Jasa Raharja menggelar edukasi safety riding bagi...
Makassar30 Januari 2026 12:40
SPJM Peduli Kemanusiaan Lewat Donor Darah, Berhasil Kumpulkan 90 Kantong
PT Pelindo Jasa Maritim (SPJM) sebagai salah satu subholding PT Pelabuhan Indonesia (Persero) yang bergerak di bidang Marine, Equipment, Port Services...
Video29 Januari 2026 22:38
VIDEO: Bahlil Lahadalia Resmi Dilantik sebagai Ketua Harian DEN
SULSELSATU.com – Menteri Energi dan Sumber Daya Mineral (ESDM) Bahlil Lahadalia resmi dilantik sebagai Ketua Harian Dewan Energi Nasional (DEN)....
Makassar29 Januari 2026 20:23
13 Grup Tampil di iForte National Dance Competition Makassar, Mahasiswa Papua Kantongi Juara
iForte National Dance Competition (NDC) Inspirasi Diri sukses diikuti 13 grup penari dari berbagai daerah....