Logo Sulselsatu

Jelang Kedatangan TP, Pengurus Golkar Sulsel Gelar Doa Keselamatan di Depan Kantor

Yulhaidir Ibrahim
Yulhaidir Ibrahim

Selasa, 24 November 2020 10:22

istimewa
istimewa

SULSELSATU.com, MAKASSAR – Pasca menerima SK Kepengurusan, DPD I Golkar Sulsel di bawah nakhoda Taufan Pawe tancap gas. Sejumlah agenda direalisasikan meskipun ia baru tiba dari Jakarta, Senin, (23/11/2020) malam.

Selasa, (24/11/2020) hari ini, Taufan Pawe diagendakan akan melakukan konferensi pers. Tak hanya itu, jelang kedatangannya, para pengurus dan kader Golkar dikomandoi Sekretaris Golkar Sulsel, Andi Marzuki Wadeng nampak melakukan doa keselamatan di pintu masuk kantor DPD I Golkar Sulsel.

Seorang ustaz memimpin doa keselamatan itu lalu diaminkan oleh sejumlah pengurus dan kader Golkar.

“Sebagai pengurus baru kita berdoa semoga Allah meridhoi kepengurusan Golkar di bawah kepemimpinan Bapak Taufan Pawe. Semoga kami bisa membesarkan Golkar ke depan,” ujar Andi Marzuki Wadeng.

Sebelumnya, SK kepengurusan DPD I Golkar Sulsel diserahkan oleh Sekjen DPP Golkar, Lodewijk Freidrich Paulus kepada Ketua DPD I Golkar Sulsel Taufan Pawe di lantai 12 gedung DPR RI, Jakarta Pusat, Senin, (23/11/2020) kemarin.

Usai menerima SK tersebut, Taufan Pawe balik ke Makassar. Ia dijemput ratusan elit dan kader Golkar di Bandara Sultan Hasanuddin, malam tadi.

Penulis : Andi Fardi

Cek berita dan artikel yang lain di Google News

Yuk berbagi informasi tentang Sulawesi Selatan dengan join di group whatsapp : Citizen Journalism Sulsel

 Youtube Sulselsatu

 Komentar

 Terbaru

Video29 Januari 2026 22:38
VIDEO: Bahlil Lahadalia Resmi Dilantik sebagai Ketua Harian DEN
SULSELSATU.com – Menteri Energi dan Sumber Daya Mineral (ESDM) Bahlil Lahadalia resmi dilantik sebagai Ketua Harian Dewan Energi Nasional (DEN)....
Makassar29 Januari 2026 20:23
13 Grup Tampil di iForte National Dance Competition Makassar, Mahasiswa Papua Kantongi Juara
iForte National Dance Competition (NDC) Inspirasi Diri sukses diikuti 13 grup penari dari berbagai daerah....
Makassar29 Januari 2026 17:43
Soal PSEL Makassar, Munafri: Aspirasi Warga Jadi Pertimbangan Utama
SULSELSATU.com MAKASSAR – Pemerintah Kota Makassar menegaskan bahwa rencana Proyek Pengelolaan Sampah menjadi Energi Listrik (PSEL) tidak akan d...
Politik29 Januari 2026 16:33
Disaksikan Istri dan Anak, Kaesang Perkenalkan RMS Sebagai Kader PSI di Forum Rakernas Makassar
SULSELSATU.com, MAKASSAR — Ketua Umum Partai Solidaritas Indonesia (PSI) Kaesang Pangarep secara resmi memperkenalkan mantan Ketua DPW Partai NasDem...