Logo Sulselsatu

Pemkot Bengkulu ke Makassar Belajar Penanganan COVID-19

Asrul
Asrul

Sabtu, 06 Februari 2021 02:01

Walikota Bengkulu Helmi Hasan dan Pj Walikota Makassar Rudy Djamaluddin.
Walikota Bengkulu Helmi Hasan dan Pj Walikota Makassar Rudy Djamaluddin.

SULSELSATU.com, Makassar – WaliKota Bengkulu, Helmi Hasan berkunjung ke Makassar, untuk mengetahui cara penanganan COVID-19. Hal tersebut diutarakan Helmi di Balaikota Makassar, Jumat (5/2/2021).

“Sebagai kota besar yang penduduknya punya mobilitas tinggi dibandingkan kota Bengkulu, kita ingin mengetahui bagaimana pemerintah kota Makassar, menangani masalah kesehatan utamanya penanganan pandemi COVID-19,” kata Helmi di Ruang Pertemuan Sipakalebbi.

Menurutnya dengan melihat langsung program yang diterapkan Pemkot Makassar, pihaknya bisa meniru untuk diterapkan di Kota Bengkulu. “Mudah-mudahan ada yang bermanfaat yang bisa kami terapkan,” lanjutnya.

Baca Juga : Puluhan Tahun PSU Belum Diserahkan, Pemkot Makassar Ultimatum Pihak PT GMTD

Sementara itu Pj Walikota Makassar, Rudy Djamaluddin, menyambut baik kunjungan Pemkot Bengkulu. Ia menjelaskan sejumlah langkah yang sudah dilakukan.

Rudy menerangkan awal pemicu pandemi di Makassar adalah kluster Umroh dan peserta Ijtima dunia di Gowa. Pemerintah kemudianmengambil langkah langkah pencegahan penyebaran COVID-19 di Makassar.

“Diantaranya dengan pemberlakuan PSBB, prokes yang ketat, dan wisata duta covid serta diberlakukannya PKM sesuai perwali No.36, 51, dan 53,” jelas Rudy.

Baca Juga : Jembatan Kembar Barombong Disiapkan, Pemkot Makassar Rampungkan Urusan Lahan

Demikian pula dengan program vaksinasi. Sejak dimulai oleh Presiden Jokowi 14 Januari lalu, Pemkot Makassar juga langsung merespon.

“Kami telah melakukan vaksinasi kepada sejumlah tenaga medis yang bertugas di puskesmas maupun rumah sakit,” paparnya.

“Jangan takut divaksi. Untuk melindungi diri kita dan orang lain untuk tidak terpapar COVID-19. Apalagi kebijakan pemerintah kepada warga yang sudah divaksin dapat bebas bergerak untuk melakukan aktifitas ekonomi,” demikian Rudy.

Baca Juga : Komitmen Taat Bayar Pajak, Claro Makassar Raih Penghargaan Tax Award 2025

Penulis: Resti Setiawati

Editor: Midkhal

Cek berita dan artikel yang lain di Google News

Yuk berbagi informasi tentang Sulawesi Selatan dengan join di group whatsapp : Citizen Journalism Sulsel

 Youtube Sulselsatu

 Komentar

 Terbaru

Video29 Januari 2026 22:38
VIDEO: Bahlil Lahadalia Resmi Dilantik sebagai Ketua Harian DEN
SULSELSATU.com – Menteri Energi dan Sumber Daya Mineral (ESDM) Bahlil Lahadalia resmi dilantik sebagai Ketua Harian Dewan Energi Nasional (DEN)....
Makassar29 Januari 2026 20:23
13 Grup Tampil di iForte National Dance Competition Makassar, Mahasiswa Papua Kantongi Juara
iForte National Dance Competition (NDC) Inspirasi Diri sukses diikuti 13 grup penari dari berbagai daerah....
Makassar29 Januari 2026 17:43
Soal PSEL Makassar, Munafri: Aspirasi Warga Jadi Pertimbangan Utama
SULSELSATU.com MAKASSAR – Pemerintah Kota Makassar menegaskan bahwa rencana Proyek Pengelolaan Sampah menjadi Energi Listrik (PSEL) tidak akan d...
Politik29 Januari 2026 16:33
Disaksikan Istri dan Anak, Kaesang Perkenalkan RMS Sebagai Kader PSI di Forum Rakernas Makassar
SULSELSATU.com, MAKASSAR — Ketua Umum Partai Solidaritas Indonesia (PSI) Kaesang Pangarep secara resmi memperkenalkan mantan Ketua DPW Partai NasDem...