Logo Sulselsatu

Wujudkan Makassar Kota Santri, Wali Kota Danny Harap Penguatan Pendidikan Al Qur’an

Muh Jahir Majid
Muh Jahir Majid

Jumat, 30 Juli 2021 16:33

istimewa
istimewa

SULSELSATU.com, MAKASSAR – Wali Kota Makassar Moh Ramdhan Pomanto (Danny Pomanto) berharap Kota Makassar dapat menjadi Kota santri dimana penduduknya memiliki kemampuan dan kemahiran dalam membaca dan memahami isi Al Qur’an.

Menurutnya jika sebuah kota di penuhi oleh orang-orang yang gemar mengamalkan isi Qalam Illahi maka bisa menjadi tanda damai dan rukunnya menjalani sosial kemasyarakatan.

“Bersama FKTMP ayo kita wujudkan Makassar sebagai kota santri. Inilah peran penting dari organisasi agar bersama-sama merangkul dan memberikan pelajaran bagi yang belum memahami kitab suci Al Qur’an” harap Danny menerima kunjungan Forum Komunikasi Taman Pendidikan Al Qur’an Kota Makassar di Kediaman Pribadinya, Jalan Amirullah Makassar, Jum’at (30/07/021).

Baca Juga : Danny Rakor Bersama Jajaran Kepala SKPD, Bahas Solusi Laskar Pelangi yang Tak Lulus

Keinginan Danny tersebut di sambut baik oleh FKTMP dan mengatakan akan siap membantu pemerintah mewujudkan Makassar kota santri.

Sebagai bentuk dukungan tersebut FKTMP dalam audiencenya juga sekaligus mengajak Wali Kota Makassar untuk hadir pada pelantikan FKTMP Kota Makassar periode 2021-2024 yang di rencanakan akan di helat pada 14 Agustus mendatang.

Cek berita dan artikel yang lain di Google News

Yuk berbagi informasi tentang Sulawesi Selatan dengan join di group whatsapp : Citizen Journalism Sulsel

 Youtube Sulselsatu

 Komentar

 Terbaru

Video29 Januari 2026 22:38
VIDEO: Bahlil Lahadalia Resmi Dilantik sebagai Ketua Harian DEN
SULSELSATU.com – Menteri Energi dan Sumber Daya Mineral (ESDM) Bahlil Lahadalia resmi dilantik sebagai Ketua Harian Dewan Energi Nasional (DEN)....
Makassar29 Januari 2026 20:23
13 Grup Tampil di iForte National Dance Competition Makassar, Mahasiswa Papua Kantongi Juara
iForte National Dance Competition (NDC) Inspirasi Diri sukses diikuti 13 grup penari dari berbagai daerah....
Makassar29 Januari 2026 17:43
Soal PSEL Makassar, Munafri: Aspirasi Warga Jadi Pertimbangan Utama
SULSELSATU.com MAKASSAR – Pemerintah Kota Makassar menegaskan bahwa rencana Proyek Pengelolaan Sampah menjadi Energi Listrik (PSEL) tidak akan d...
Politik29 Januari 2026 16:33
Disaksikan Istri dan Anak, Kaesang Perkenalkan RMS Sebagai Kader PSI di Forum Rakernas Makassar
SULSELSATU.com, MAKASSAR — Ketua Umum Partai Solidaritas Indonesia (PSI) Kaesang Pangarep secara resmi memperkenalkan mantan Ketua DPW Partai NasDem...