Logo Sulselsatu

Asmo Sulsel Beri Bantuan Promosi dan Uang Tunai Bagi UMKM

Muh Jahir Majid
Muh Jahir Majid

Kamis, 19 Agustus 2021 19:53

istimewa
istimewa

SULSELSATU.com, MAKASSAR – Astra Motor Sulawesi Selatan (Asmo Sulsel) beri bantuan bagi pelaku UMKM. Bantuan yang diberikan berupa promosi serta uang tunai dengan total Rp8 juta bagi UMKM yang terpilih.

Bertajuk Honda super UMKM, bantuan Asmo Sulsel bagi UMKM berlangsung selama bulan Agustus yang disiarkan secara live di Instagram @Hondajagoanku.

Tidak hanya itu, Asmo Sulsel mengajak pecinta motor Honda untuk berpartisipasi dalam pemilihan UMKM melalui kolom komentar atau DM di Instagram.

Baca Juga : Asmo Sulsel Tanamkan Pentingnya Fokus dan Safety Check Sebelum Berkendara kepada SMAN 9 Gowa

Manager Marketing Astra Motor Sulsel untuk wilayah Sulselbar, Gangga Nanda Adi mengatakan, nantinya UMKM terpilih melalui kolom komentar atau DM akan disambangi langsung oleh tim HondaJagoanku.

“Melalui beragam program penjualan, CSR, serta promosi, Honda akan terus hadir menemani masyarakat dalam berbagai kondisi. Kali ini kami hadir untuk UMKM, sebagai bentuk dukungan kami untuk pelaku usaha di Makassar dan sekitarnya,” jelasnya, Kamis, (19/8/2021).

Dengan semangat satu hati kata Gangga, Honda menggandeng rekan-rekan dari UMKM lokal dalam menghadapai tantangan di masa pandemi. Bersama UMKM, Asmo Sulsel akan membantu mempromosikan serta berikan bantuan uang tunai.

Baca Juga : Asmo Sulsel Dorong Kesadaran Safety Riding di Kalangan Sales Force Honda Sultra

Gangga berharap, melalui program ini dapat menjadi pemantik semangat bagi pelaku usaha untuk terus bangkit. Dalam proses pemilihan UMKM, Asmo Sulsel melibatkan followers Instagram HondaJagoanku.

“Yuk tuliskan di kolom komentar atau DM nama UMKM jagoan kamu, dan tunggu kedatangan tim HondaJagoanku!,” pungkasnya.

Cek berita dan artikel yang lain di Google News

Penulis : Sri Wahyudi Astuti
Yuk berbagi informasi tentang Sulawesi Selatan dengan join di group whatsapp : Citizen Journalism Sulsel

 Youtube Sulselsatu

 Komentar

 Terbaru

Video29 Januari 2026 22:38
VIDEO: Bahlil Lahadalia Resmi Dilantik sebagai Ketua Harian DEN
SULSELSATU.com – Menteri Energi dan Sumber Daya Mineral (ESDM) Bahlil Lahadalia resmi dilantik sebagai Ketua Harian Dewan Energi Nasional (DEN)....
Makassar29 Januari 2026 20:23
13 Grup Tampil di iForte National Dance Competition Makassar, Mahasiswa Papua Kantongi Juara
iForte National Dance Competition (NDC) Inspirasi Diri sukses diikuti 13 grup penari dari berbagai daerah....
Makassar29 Januari 2026 17:43
Soal PSEL Makassar, Munafri: Aspirasi Warga Jadi Pertimbangan Utama
SULSELSATU.com MAKASSAR – Pemerintah Kota Makassar menegaskan bahwa rencana Proyek Pengelolaan Sampah menjadi Energi Listrik (PSEL) tidak akan d...
Politik29 Januari 2026 16:33
Disaksikan Istri dan Anak, Kaesang Perkenalkan RMS Sebagai Kader PSI di Forum Rakernas Makassar
SULSELSATU.com, MAKASSAR — Ketua Umum Partai Solidaritas Indonesia (PSI) Kaesang Pangarep secara resmi memperkenalkan mantan Ketua DPW Partai NasDem...