Logo Sulselsatu

Disdag Makassar Bakal Data Penerima Vaksin Bagi Karyawan Toko dan Pelaku Usaha

Muh Jahir Majid
Muh Jahir Majid

Jumat, 03 September 2021 20:43

istimewa
istimewa

SULSELSATU.com, MAKASSAR – Pemerintah Kota (Pemkot) Makassar melalui Dinas Perdagangan (Disdag) Kota Makassar akan melakukan pendataan vaksinasi bagi karyawan toko dan pelaku usaha kecil dan menengah di Makassar.

Hal ini disampaikan langsung oleh Plt Kepala Dinas Perdagangan Kota Makassar Arlin Ariesta, Jumat, (3/09/2021). Ia mengaku pendataan ini sebagai upaya percepatan vaksinasi di sektor perdagangan.

“Saya mau fokus melakukan pendataan karyawan toko dan pelaku industri kecil dan menengah” katanya

Baca Juga : Kadisdag Makassar Ungkap Faktor Harga Minyak Goreng di Pasar Tradisional Makassar Masih di Atas HET

Lebih lanjut, Arlin Ariesta mengaku saat ini pihaknya mengutamakan kesehatan masyarakat sebagai langkah pemulihan ekonomi. Apa lagi saat ini pemerintah pusat mengintruksikan untuk percepatan vaksinasi sebagai upaya penekanan penularan Covid-19.

“jangan dulu fokus urus izin usaha orang, yang dicari berapa orang sudah vaksin di tempat usaha itu. Sudah vaksin atau belum,” ungkapnya.

Menurutnya, penanganan pandemi Covid-19 di Kota Makassar tak bisa dikerjakan secara sendiri-sendiri. Ia mengatakan pandemi adalah masalah bersama.

Baca Juga : Camat Wajo Edukasi Warga Ikut Kegiatan Vaksinasi Massal Pemkot Makassar

Olehnya itu, Dia berharap seluruh pelaku usaha di bidang toko modern dan UMKM agar memastikan seluruh karyawannya melakukan vaksinasi 100 persen.

“Itu akan memberi kepercayaan dan menghilangkan rasa takut saat masyarakat akan belanja,” tuturnya.

Cek berita dan artikel yang lain di Google News

Yuk berbagi informasi tentang Sulawesi Selatan dengan join di group whatsapp : Citizen Journalism Sulsel

 Youtube Sulselsatu

 Komentar

 Terbaru

Video29 Januari 2026 22:38
VIDEO: Bahlil Lahadalia Resmi Dilantik sebagai Ketua Harian DEN
SULSELSATU.com – Menteri Energi dan Sumber Daya Mineral (ESDM) Bahlil Lahadalia resmi dilantik sebagai Ketua Harian Dewan Energi Nasional (DEN)....
Makassar29 Januari 2026 20:23
13 Grup Tampil di iForte National Dance Competition Makassar, Mahasiswa Papua Kantongi Juara
iForte National Dance Competition (NDC) Inspirasi Diri sukses diikuti 13 grup penari dari berbagai daerah....
Makassar29 Januari 2026 17:43
Soal PSEL Makassar, Munafri: Aspirasi Warga Jadi Pertimbangan Utama
SULSELSATU.com MAKASSAR – Pemerintah Kota Makassar menegaskan bahwa rencana Proyek Pengelolaan Sampah menjadi Energi Listrik (PSEL) tidak akan d...
Politik29 Januari 2026 16:33
Disaksikan Istri dan Anak, Kaesang Perkenalkan RMS Sebagai Kader PSI di Forum Rakernas Makassar
SULSELSATU.com, MAKASSAR — Ketua Umum Partai Solidaritas Indonesia (PSI) Kaesang Pangarep secara resmi memperkenalkan mantan Ketua DPW Partai NasDem...