Logo Sulselsatu

Hadiri Milad KAHMI, Wali Kota Danny Kembali Ingatkan Adaptasi Sosial

Muh Jahir Majid
Muh Jahir Majid

Selasa, 07 September 2021 18:37

istimewa
istimewa

SULSELSATU.com, MAKASSAR – Wali Kota Makassar Moh Ramdhan Pomanto meminta agar semua pihak menerapkan adaptasi baru dalam keadaan pandemi dewasa ini. Danny juga meminta pada organisasi KAHMI dapat menjadi penggerak edukasi di masyarakat.

Danny Pomanto meminta selain penerapan protokol kesehatan yang menjadi hal mutlak juga perlu adanya kebiasaan baru yang harus senantiasa di lakukan sebagai bentuk penyelamatan diri sendiri dan orang banyak.

Hal ini disampaikan Danny Pomanto saat menghadiri Milad KAHMI ke 35 tahun yang di adakan di Aula Rumah Sakit Gigi dan Mulut Unhas di Jalan Baraya Makassar, Selasa (7/9/2021).

Baca Juga : Danny Pomanto Ramaikan Milad KAHMI ke-58 di Tokka

“Selamat milad KAHMI yang ke 35 tahun. Hari ini berkolaborasi dengan Rumah Sakit Gigi dan Mulut Unhas tentu banyak manfaat yang di rasakan oleh masyarakat. Dengan upaya seperti ini sama halnya membantu pemerintah dalam mengedukasi dan mencari masyarakat yang membutuhkan bantuan penanganan kesehatan utamanya gigi dan mulut” ungkap Danny.

Milad KAHMI yang juga di rangkaikan dengan bakti sosial operasi bibir sumbing dan langit-langit serta donor darah ini juga di hadiri oleh ketua MD KAHMI Makassar Prof Dr H A Pangerang Moenta dan Direktur RSGM Unhas drg Andi Tajrin.

Berdasarkan informasi, untuk peserta operasi bibir sumbing yang tercatat oleh panitia yakni 11 orang dan 4 orang di antaranya berasal dari Kota Makassar. Agar kegiatan bakti sosial ini berjalan baik maka di lakukanlah penandatanganan MoU antara pihak RSGM Unhas dan KAHMI Makassar yang di saksikan langsung oleh Wali Kota Danny Pomanto.

Cek berita dan artikel yang lain di Google News

Yuk berbagi informasi tentang Sulawesi Selatan dengan join di group whatsapp : Citizen Journalism Sulsel

 Youtube Sulselsatu

 Komentar

 Terbaru

Video29 Januari 2026 22:38
VIDEO: Bahlil Lahadalia Resmi Dilantik sebagai Ketua Harian DEN
SULSELSATU.com – Menteri Energi dan Sumber Daya Mineral (ESDM) Bahlil Lahadalia resmi dilantik sebagai Ketua Harian Dewan Energi Nasional (DEN)....
Makassar29 Januari 2026 20:23
13 Grup Tampil di iForte National Dance Competition Makassar, Mahasiswa Papua Kantongi Juara
iForte National Dance Competition (NDC) Inspirasi Diri sukses diikuti 13 grup penari dari berbagai daerah....
Makassar29 Januari 2026 17:43
Soal PSEL Makassar, Munafri: Aspirasi Warga Jadi Pertimbangan Utama
SULSELSATU.com MAKASSAR – Pemerintah Kota Makassar menegaskan bahwa rencana Proyek Pengelolaan Sampah menjadi Energi Listrik (PSEL) tidak akan d...
Politik29 Januari 2026 16:33
Disaksikan Istri dan Anak, Kaesang Perkenalkan RMS Sebagai Kader PSI di Forum Rakernas Makassar
SULSELSATU.com, MAKASSAR — Ketua Umum Partai Solidaritas Indonesia (PSI) Kaesang Pangarep secara resmi memperkenalkan mantan Ketua DPW Partai NasDem...