Logo Sulselsatu

Dinkes Pastikan Insentif Nakes di Makassar Segera di Bayarkan

Muh Jahir Majid
Muh Jahir Majid

Minggu, 17 Oktober 2021 19:15

Tenaga medis Covid-19 RSUD AM Parepare. (ist)
Tenaga medis Covid-19 RSUD AM Parepare. (ist)

SULSELSATU.com, MAKASSAR – Pemerintah Kota (Pemkot) Makassar, melalui Dinas Kesehatan Makassar memastikan intensif untuk tenaga kesehatan (Nakes) di Kota Makassar akan segera dicairkan

Hal ini disampaikan oleh Plt Kepala Dinas Kesehatan Kota Makassar Nurdaidah Sirajuddin, Sabtu, (16/10/2021).

Dia mengatakan, pencairan insentif tersebut diproyeksi rampung pekan depan. Pendataan dan verifikasi kata dia sudah mencapai 95%.

Baca Juga : Makassar Terapkan Pemeriksaan Kesehatan Gratis Berbasis Ulang Tahun

“Jadi aman insentif nakes, ini kita mau bayarkan ke rekeningnya, tinggal SPM-nya mau dibikin, tinggal tanda tangan baru dicairkan,” ujarnya.

Diketahui Insentif Nakes di Kota Makassar baru diakomodir hingga Juni 2021 dengan nilai Rp24 Milliar. Dinas Kesehatan Kota Makassar kembali bakal mencairkan anggaran untuk periode Juli hingga September

Lebih lanjut, Ida sapaan akrabnya mengatakan, pihaknya masih tersandung pada masalah dokumen pembayaran, pasalnya ada pergantian Kuasa Pengguna Anggaran (KPA).

Baca Juga : Dinkes Makassar Terima Penghargaan Penyelenggaraan Kesehatan Haji Terbaik di Sulsel

“Harusnya KPA-nya dulu sekarang jadi sekretaris. Dapat lagi KPA baru, baru saya tanda tangan anggarannya,” urainya.

Dia mengaku besaran anggaran yang dialokasikan untuk tiga bulan belum diketahui jelas. Hanya saja pencairan tersebut diketahui menjadi kali ketiga, dimana tahap pertama di tahun 2020 lalu Dinkes menggelontorkan anggaran sebesar Rp9 milliar. Dan di 2021 mencapai Rp24 Milliar dari Pagu sebesar Rp42 Milliar

Cek berita dan artikel yang lain di Google News

Yuk berbagi informasi tentang Sulawesi Selatan dengan join di group whatsapp : Citizen Journalism Sulsel

 Youtube Sulselsatu

 Komentar

 Terbaru

Makassar30 Januari 2026 20:51
Munafri Tekankan OPD Pangkas Ego Sektoral agar Pelayanan Publik Tak Terhambat
SULSELSATU.com MAKASSAR – Wali Kota Makassar Munafri Arifuddin menegaskan komitmennya membenahi tata kelola pemerintahan dan meningkatkan kualit...
Makassar30 Januari 2026 19:45
PD IPIM Makassar Tetapkan Ruslan Lallo sebagai Ketua Periode 2025–2030
SULSELSATU.com, MAKASSAR – Anggota DPRD Kota Makassar, H. Ruslan Lallo, S.Sos., resmi ditetapkan sebagai Ketua Pengurus Daerah Ittihad Persaudar...
Pendidikan30 Januari 2026 19:16
Perkuat Nalar dan Kecakapan Bahasa Inggris, SMA Islam Athirah 1 Makassar Gelar ASEC Vol. 2
Di tengah tuntutan peningkatan kualitas akademik pelajar, SMA Islam Athirah 1 Makassar menggelar Athirah Sains and English Competition (ASEC) Vol. 2 s...
Makassar30 Januari 2026 17:37
Wali Kota Makassar dan Wamendukbangga Tinjau Langsung SPPG dan Ibu Hamil-Menyusui Penerima MBG
SULSELSATU.com MAKASSAR – Wali Kota Makassar Munafri Arifuddin, Ketua TP PKK Kota Makassar Melinda Aksa bersama Wakil Menteri Kependudukan dan P...