Logo Sulselsatu

Nasabah Tumbuh Pesat, BRI Siapkan Hadiah Miliaran Rupiah

Asrul
Asrul

Selasa, 19 Oktober 2021 10:26

Proses pemberian hadiah kepada salah satu nasabah BRI. Ist
Proses pemberian hadiah kepada salah satu nasabah BRI. Ist

SULSELSATU.com, MAKASSAR – Di tengah pandemi tren pertumbuhan jumlah penabung di BRI terus tumbuh positif.

Hal ini terlihat dari pertumbuhan Volume Tabungan BRI BritAma yang mengalami pertumbuhan sebesar 16,86% secara year on year, hingga akhir Triwulan II tahun 2021. Jumlah penabung Tabungan BRI BritAma juga mengalami peningkatan yang sangat signifikan, yakni 166,32% dibanding periode yang sama tahun sebelumnya.

Direktur Bisnis Konsumer Handayani, mengatakan trend pertumbuhan memang terjadi secara signifikan dari jumlah penabung dan volume dana murah BRI.

Baca Juga : Safari Ramadan di Jateng dan Sulsel, BRI Gelar Pasar Murah 2.000 Paket Sembako

“Ini terbukti semakin banyak masyarakat menggunakan dan memanfaatkan fasilitas tabungan BRI BritAma,” katanya, Selasa (19/10/2021#.

Untuk meningkatkan loyalitas nasabah tersebut, BRI memberikan apresiasi kepada para nasabahnya yang loyal dan setia menggunakan Tabungan BRI BritAma melalui program BritAma FSTVL Periode 01 April 2021 s.d 30 Juni 2021.

BRI memberikan banyak kemudahan bagi nasabah untuk mengikuti program tersebut, cukup dengan membuka rekening baru atau meningkatkan saldo Tabungan BRI BritAma bagi nasabah yang telah memiliki rekening, meningkatkan volume transaksi, dan rata-rata saldo tabungan bulanan minimal Rp5 juta.

Baca Juga : KUR BRI Bawa Bisnis Kue Gusti dari Rumah hingga Masuk Retail Terkenal

Dalam pengundian Grand Prize BritAma FSTVL yang telah berlalu, yakni Mobil BMW X3 Drive 30i, dimenangkan oleh Salsabila Ramadhani, nasabah milennial berusia muda 22 tahun, nasabah Tabungan BRI BritAma Kantor Cabang Pembantu Pasar Modern BSD, yang baru saja membuka rekening pada bulan Maret 2021. Penyerahan hadiah Grand Prize tersebut dilakukan pada Senin, 18 Oktober 2021, di Kantor Wilayah BRI Jakarta 3, Tangerang, Banten.

Saat ini BRI kembali mengadakan program BritAma FSTVL, dimana program undian BritAma FSTVL pada periode 01 Agustus sampai dengan 31 Desember 2021 akan diundi pada bulan Januari 2022, BRI juga menyediakan banyak hadiah dengan grand prize 8 Unit Hyundai Kona Electric Vehicle serta ribuan hadiah menarik lainnya, seperti sepeda motor, gadget, sepeda, dan logam mulia.

Pada program BritAma FSTVL ini, terdapat sedikit perbedaan dari program sebelumnya, yakni adanya triple poin kupon undian yang bisa didapatkan nasabah khusus untuk pembayaran BRIVA, pembelian & pembayaran PLN, serta segala transaksi pembayaran dengan menggunakan Kartu Debit BRI selama periode program.

Cek berita dan artikel yang lain di Google News

Yuk berbagi informasi tentang Sulawesi Selatan dengan join di group whatsapp : Citizen Journalism Sulsel

 Youtube Sulselsatu

 Komentar

 Terbaru

Video28 Maret 2024 23:58
VIDEO: Banjir di Sejumlah Titik di Kota Palopo
SULSELSATU.com – Situasi banjir di beberapa titik di Kota Palopo, Sulawesi Selatan, Kamis (28/3/2024). Dalam video tampak sejumlah ruas jalan te...
OPD28 Maret 2024 23:38
Berkah Ramadan, Tenaga Kontrak Dinkes Makassar Bagi-bagi Takjil Buka Puasa untuk Pengendara
SULSELSATU.com, MAKASSAR – Tenaga Kontrak Dinas Kesehatan Kota Makassar (Laskar Pelangi) membagikan takjil berbuka puasa kepada pengguna jalan y...
Bisnis28 Maret 2024 23:05
Showroom Kalla Kars Tetap Buka di Hari Libur Nasional
Showroom dan bengkel resmi Kalla Kars tetap buka di hari libur nasional yang jatuh pada 29 Maret 2024 besok....
Teknologi28 Maret 2024 23:03
XL Axiata Tingkatkan Kualitas Layanan di Sulawesi dengan Jaringan Backbone Gorontalo – Palu
PT XL Axiata Tbk (XL Axiata) meresmikan jaringan backbone fiber optic jalur Gorontalo – Palu untuk melayani lonjakan trafik layanan seluler di selur...