Logo Sulselsatu

NasDem Sulsel Siap Kawal Korban Kekerasan Seksual

Asrul
Asrul

Selasa, 18 Januari 2022 21:06

istimewa
istimewa

SULSELSATU.com, MAKASSAR – Partai NasDem sangat prihatin terhadap tingginya angka kekerasan seksual di Indonesia.

Sebagai bentuk nyata kepedulian partai yang dikomandoi Surya Paloh tersebut, secara resmi hari ini, Selasa (18/1/2022) telah diresmikan posko pengaduan serentak seluruh Indonesia, salah satunya Sulawesi Selatan.

Khusus di Sulsel, posko pengaduan dipusatkan di Kantor DPW NasDem Sulsel Jalan Bonto Lempangan, Makassar.

Baca Juga : Surya Paloh Tunjuk Syahar-Cicu Pimpin NasDem Sulsel Usai Ditinggal RMS

Wakil Ketua Bidang, Perempuan dan Anak DPW NasDem Sulsel Desy Susanty Sutomo, yang menghadiri peresmian tersebut secara virtual mengatakan, pihaknya telah melaksanakan perintah DPP NasDem untuk menyiapkan posko pengaduan.

“Kami di Sulsel juga telah meresmikan posko yang bertempat di Kantor DPW NasDem. Kita harapkan bahwa para korban kekerasan seksual yang masih takut untuk melapor, kami menyiapkan wadahnya,” kata Desy.

NasDem kata anggota DPRD Sulsel ini, sepakat dengan pandangan Presiden Joko Widodo yang menganggap kekerasan seksual adalah kejahatan luar biasa.

Baca Juga : Syaharuddin Alrif: NasDem Akan Terus Kuat dan Konsisten di Sulsel

“Sehingga ini tak boleh dibiarkan, kami Partai NasDem turut ambil peran dalam rangka menekan tingginya kasus kekerasan seksual di Indonesia, terutama Sulawesi Selatan,” jelas Desy.

Khusus di Sulsel, data yang diperoleh Desy khusus tahun 2021 kasus kekerasan seksual kurang lebih 200 laporan, ini yang terdata secara resmi.

“Jadi ini kan fenomenanya seperti gunung es, di permukaan saja yang kelihatan, namun dibawa tidak ada,” beber Desy.

Baca Juga : Ulang Tahun ke-14, NasDem Sulsel Tegaskan Komitmen Politik untuk Kemanusiaan

Dia menambahkan bahwa, kalau yang terlapor saja hampir 200 kasus, bagaimana dengan kasus kekerasan seksual yang tidak dilaporkan masyarakat.

“Jadi ini menjadi konsentrasi bagi kita semua untuk menghimpun yang tidak kelihatan di bawah, supaya dapat muncul ke permukaan,” tuturnya.

Cek berita dan artikel yang lain di Google News

Yuk berbagi informasi tentang Sulawesi Selatan dengan join di group whatsapp : Citizen Journalism Sulsel

 Youtube Sulselsatu

 Komentar

 Terbaru

Video29 Januari 2026 22:38
VIDEO: Bahlil Lahadalia Resmi Dilantik sebagai Ketua Harian DEN
SULSELSATU.com – Menteri Energi dan Sumber Daya Mineral (ESDM) Bahlil Lahadalia resmi dilantik sebagai Ketua Harian Dewan Energi Nasional (DEN)....
Makassar29 Januari 2026 20:23
13 Grup Tampil di iForte National Dance Competition Makassar, Mahasiswa Papua Kantongi Juara
iForte National Dance Competition (NDC) Inspirasi Diri sukses diikuti 13 grup penari dari berbagai daerah....
Makassar29 Januari 2026 17:43
Soal PSEL Makassar, Munafri: Aspirasi Warga Jadi Pertimbangan Utama
SULSELSATU.com MAKASSAR – Pemerintah Kota Makassar menegaskan bahwa rencana Proyek Pengelolaan Sampah menjadi Energi Listrik (PSEL) tidak akan d...
Politik29 Januari 2026 16:33
Disaksikan Istri dan Anak, Kaesang Perkenalkan RMS Sebagai Kader PSI di Forum Rakernas Makassar
SULSELSATU.com, MAKASSAR — Ketua Umum Partai Solidaritas Indonesia (PSI) Kaesang Pangarep secara resmi memperkenalkan mantan Ketua DPW Partai NasDem...