Logo Sulselsatu

Program Gerakan Pramuka Gowa Didorong Lebih Inovatif dan Ikut Perkembangan Zaman

Sri Wahyu Diastuti
Sri Wahyu Diastuti

Selasa, 22 Maret 2022 17:46

Ketua Majelis Pembimbing Cabang (Mabicab) Gerakan Pramuka Kwarcab Gowa, Adnan Purichta Ichsan saat berfoto bersama anggota pramuka Kwarcab Gowa (dok. Pemkab Gowa)
Ketua Majelis Pembimbing Cabang (Mabicab) Gerakan Pramuka Kwarcab Gowa, Adnan Purichta Ichsan saat berfoto bersama anggota pramuka Kwarcab Gowa (dok. Pemkab Gowa)

SULSELSATU.com, GOWABupati Gowa, Adnan Purichta Ichsan menitipkan harapan agar seluruh program dari gerakan pramuka dapat lebih kreatif, inovatif, dan adaptif atau mengikuti perkembangan zaman.

Menurut Adnan, yang juga Ketua Majelis Pembimbing Cabang (Mabicab) Gerakan Pramuka Kwarcab Gowa menyebutkan, di tengah situasi pandemi Covid-19 harus melakukan penyesuaian dan perlu lebih ditingkatkan dengan inovasi yang baru.

“Meskipun pandemi, kegiatan pramuka tidak boleh berhenti. Salah satu prinsip dari pramuka itu adalah pantang putus asa. Jadi, kita harus menyusun program yang inovatif dan adaptif mengikuti perkembangan zaman dan mengikuti situasi yang ada saat ini,” tutur Adnan dalam pembukaan Rapat Kerja Cabang Gerakan Pramuka Kwarcab Gowa di Baruga Karaeng Galesong, Kantor Bupati Gowa, Selasa (22/3/2022).

Baca Juga : 167 Koperasi Merah Putih Terbentuk di Kabupaten Gowa

Kata Adnan, gerakan pramuka untuk menyiapkan remaja dan pemuda dari pembangunan estafet kepemimpinan melalui pendidikan karakter. Di wilayah Kabupaten Gowa, pramuka cukup banyak partisipasinya di masyarakat.

Di Kabupaten Gowa sendiri, pramuka banyak berkolaborasi dengan banyak pihak untuk terus melakukan pengabdian kemanusiaan. Khususnya pada waktu pelaksanaan PSBB dan PPKM, pramuka turut terlibat sebagai tim pendukung dalam pelaksanaannya.

“Pramuka Kwarcab Gowa juga aktif untuk membantu saudara kita yang terkena bencana banjir dan longsor yang kemarin terjadi di beberapa kabupaten. Tim Pramuka Peduli selalu siaga dalam kesiapsiagaan bencana di seluruh wilayah di Sulawesi Selatan,” ujar Bupati Gowa dua periode ini.

Baca Juga : Bupati Husniah Sebut Perempuan Bertanggungjawab Membangun Daerah dan Penggerak Perubahan

Menyambut Jambore Nasional yang akan dilaksanakan pada Agustus 2022, Gerakan Pramuka Kwarcab Gowa telah menyiapkan 2 regu pramuka penggalang untuk dikirim sebagai peserta.

Dihadapan anggota Pramuka Kwarcab Gowa, Adnan juga berjanji akan menyelesaikan Bumi Perkemahan Cadika sebelum masa jabatannya sebagai bupati berakhir.

“Kita sudah komitmen untuk pembangunan itu sejak saya dilantik sebagai Ketua. Tetapi kan kita tidak memprediksi bahwa ada yang namanya pandemi. Sehingga tadi saya menyampaikan, Insya Allah sebelum masa jabatan berakhir sebagai Bupati pembangunan akan diselesaikan,” tegasnya.

Cek berita dan artikel yang lain di Google News

Yuk berbagi informasi tentang Sulawesi Selatan dengan join di group whatsapp : Citizen Journalism Sulsel

 Youtube Sulselsatu

 Komentar

 Terbaru

Politik30 Januari 2026 23:07
Hadiri Rakernas PSI, RMS dan Wagub Fatmawati Sambut Jokowi di Makassar
SULSELSATU.com, MAKASSAR – Presiden ke-7 Republik Indonesia Joko Widodo (Jokowi) tiba di Kota Makassar dan disambut langsung oleh Wakil Gubernur Sul...
Pendidikan30 Januari 2026 21:52
Jelang Pelantikan DPP IKA Unismuh, Pengurus Temui Wali Kota Makassar
SULSELSATU.com, MAKASSAR — Dewan Pimpinan Pusat Ikatan Keluarga Alumni (DPP IKA) Universitas Muhammadiyah (Unismuh) Makassar menggelar audiensi deng...
Video30 Januari 2026 21:31
VIDEO: Penampilan juara iForte National Dance Competition Makassar
SULSELSATU.com – Babak kurasi iForte Dance Competition Makassar berlangsung di Mal Ratu Indah, Kamis (29/1/2026). 13 grup tampil menyuguhkan per...
Makassar30 Januari 2026 20:51
Munafri Tekankan OPD Pangkas Ego Sektoral agar Pelayanan Publik Tak Terhambat
SULSELSATU.com MAKASSAR – Wali Kota Makassar Munafri Arifuddin menegaskan komitmennya membenahi tata kelola pemerintahan dan meningkatkan kualit...