Logo Sulselsatu

Dinkes Makassar Genjot Vaksinasi Lansia, Puskesmas Maccini Sawah Dari Rumah ke Rumah

Muh Jahir Majid
Muh Jahir Majid

Sabtu, 16 April 2022 16:53

Vaksinasi Dinkes Makassar (Ist)
Vaksinasi Dinkes Makassar (Ist)

SULSELSATU.com, MAKASSAR – Pemerintah Kota (Pemkot) Makassar terus menggenjot vaksinasi lansia yang dinilai masih rendah, sehingga Pusat Kesehatan Masyarakat (Puskesmas) diminta terus bergerak mencari lansia agar di vaksin.

Salah satunya Puskesmas Maccini Sawah, Kecamatan Makassar, Sulawesi Selatan (Sulsel). Mereka turun ke lapangan dengan menyasar para lansia agar ingin di vaksin.

“Turun ke Lapangan kerjasama dengan kecamatan dan lurah setempat yang ada di wilayahnya. Kami beri edukasi agar ingin di vaksin juga,” kata Kepala Puskesmas Maccini Sawah, Adriati Alisakti dikonfirmasi, Sabtu (6/4/2022).

Ada 25 lansia yang di vaksin setiap harinya di Puskesmas Maccini Sawah. Layanan vaksinasi terus di lakukan untuk melayani warga.

“Jadi layanan tetap jalan, sambil kita kelapangan juga membuat program tanaman obat sekaligus merekrut lansia di setiap kelurahan,” paparnya

Menurut Yati sapaan akrabnya, terus meyakinkan agar lansia bisa di vaksin demi menghakhiri pandemi COVID-19.

“Karena kita ada di 3 kelurahan, maccini induk, maccini gusung dengan maccini parang,” paparnya.

Cek berita dan artikel yang lain di Google News

Yuk berbagi informasi tentang Sulawesi Selatan dengan join di group whatsapp : Citizen Journalism Sulsel

 Youtube Sulselsatu

 Komentar

 Terbaru

Makassar18 Februari 2025 22:08
Danny Pomanto Hadiri Pelantikan Pengurus MPC Pemuda Pancasila 2023-2027
SULSELSATU.com MAKASSAR – Wali Kota Makassar Moh Ramdhan Pomanto menghadiri pelantikan Pengurus MPC Pemuda Pancasila Makassar Periode 2023-2027 ...
Video18 Februari 2025 20:21
VIDEO: Kakek yang ‘Ngaku’ Keluarga Buaya Digigit Buaya di Cimory Gowa
SULSELSATU.com – Seorang kakek yang mengaku keluarga buaya digigit buaya. Video tersebut viral di media sosial. Kejadian itu terjadi di tempat w...
Berita Utama18 Februari 2025 19:57
Gencarkan Gerakan Anti Korupsi, Kejari Jeneponto Kampanye di Desa Tino
SULSELSATU.com, JENEPONTO – Dalam upaya memperkuat gerakan anti korupsi di daerah, Kejaksaan Negeri (Kejari) Jeneponto melalui bidang Intelijen ...
News18 Februari 2025 19:57
Semarakkan Bulan K3 Nasional, UIP Sulawesi Lomba Cerdas Cermat dan Simulasi Tanggap Darurat
Semarakkan Bulan K3 Nasional 2025, UIP Sulawesi menggelar Lomba Cerdas Cermat (LCC) dan Simulasi Proteksi Kebakaran di Kantor UIP Sulawesi. Acara diha...