Logo Sulselsatu

Pastikan Siap Hadapi Pemilu 2024, Syaharuddin Alrif Pimpin Konsolidasi NasDem Sinjai

Asrul
Asrul

Minggu, 31 Juli 2022 20:26

istimewa
istimewa

SULSELSATU.com, SINJAI – Dewan Pimpinan Wilayah (DPW) Partai NasDem Sulawesi Selatan melakukan roadshow di beberapa Kabupaten di Sulsel.

Hal tersebut dilakukan dalam rangka memanaskan mesing Partai NasDem, mulai tingkat Kabupaten, Cabang hingga tingkat ranting.

Sehari sebelumnya diketahui, NasDem Sulsel konsolidasi dengan kader NasDem Se-Kabupaten Pangkep yang digelar di Malino, Gowa.

Baca Juga : Surya Paloh Tunjuk Syahar-Cicu Pimpin NasDem Sulsel Usai Ditinggal RMS

Hari ini, rombongan melanjutkan perjalanan ke Kabupaten Sinjai.

Di Sinjai, Syaharuddin Alrif mengatakan bahwa, tujuan kegiatan hari ini merupakan konsolidasi dan melakukan evaluasi terkait dengan kesiapan kira menindaklanjuti hasil Rakernas kemarin.

“Yang menindaklanjuti persiapan Pemilihan Umum (Pemilu) 2024 mendatang,” kata Syahar sapaan akrab Syaharuddin, Minggu (31/7/2022).

Baca Juga : Syaharuddin Alrif: NasDem Akan Terus Kuat dan Konsisten di Sulsel

Wakil Ketua DPRD Sulsel ini menegaskan bahwa, DPD NasDem Sinjai di bawah kepemimpinan Mizar Roem bersama Sekretaris A Kamal Yahya serta fraksi dan Kader tetap solid.

“Bagaimana kepemimpinan KK Mizar dan seluruh timnya mulai DPRt, DPC dan DPD. Perpaduan kerjasama, kekompakan dalam struktur partai ini,” tutur Syahar.

“Kita sama-sama dalam membangun kepartaian kita di Sinjai ini yang sekarang kita sudah punya modal dasar 3 (tiga) kursi di DPRD Sinjai,” tutupnya.

Baca Juga : Ulang Tahun ke-14, NasDem Sulsel Tegaskan Komitmen Politik untuk Kemanusiaan

Sementara, Ketua DPD NasDem Sinjai, Mizar Roem, melaporkan, kegiatan kepartaiannya berjalan normal. Begitupun soal bakal caleg, dikatakan Mizar, tidak begitu repot. Sebab baru saja beberapa hari dibuka, pendaftarnya kini sudah 70 persen.

“InsyaAllah, melihat komposisi bakal caleg yang ada sejauh ini, Partai NasDem Sinjai bisa memenangkan Pemilu 2024 mendatang,” kata Mizar.

Cek berita dan artikel yang lain di Google News

Yuk berbagi informasi tentang Sulawesi Selatan dengan join di group whatsapp : Citizen Journalism Sulsel

 Youtube Sulselsatu

 Komentar

 Terbaru

Video29 Januari 2026 22:38
VIDEO: Bahlil Lahadalia Resmi Dilantik sebagai Ketua Harian DEN
SULSELSATU.com – Menteri Energi dan Sumber Daya Mineral (ESDM) Bahlil Lahadalia resmi dilantik sebagai Ketua Harian Dewan Energi Nasional (DEN)....
Makassar29 Januari 2026 20:23
13 Grup Tampil di iForte National Dance Competition Makassar, Mahasiswa Papua Kantongi Juara
iForte National Dance Competition (NDC) Inspirasi Diri sukses diikuti 13 grup penari dari berbagai daerah....
Makassar29 Januari 2026 17:43
Soal PSEL Makassar, Munafri: Aspirasi Warga Jadi Pertimbangan Utama
SULSELSATU.com MAKASSAR – Pemerintah Kota Makassar menegaskan bahwa rencana Proyek Pengelolaan Sampah menjadi Energi Listrik (PSEL) tidak akan d...
Politik29 Januari 2026 16:33
Disaksikan Istri dan Anak, Kaesang Perkenalkan RMS Sebagai Kader PSI di Forum Rakernas Makassar
SULSELSATU.com, MAKASSAR — Ketua Umum Partai Solidaritas Indonesia (PSI) Kaesang Pangarep secara resmi memperkenalkan mantan Ketua DPW Partai NasDem...