Logo Sulselsatu

Walikota Danny Teken MoU Bersama SCE Temasek Foundation di Singapura

Asrul
Asrul

Selasa, 02 Agustus 2022 20:21

istimewa
istimewa

SULSELSATU.com, SINGAPURA – Komitmen dan konsistensi Pemerintah Kota Makassar untuk menciptakan Kota Cerdas di bawah kepemimpinan Walikota Makassar, Moh Ramdhan Pomanto kembali mendapat apresiasi dari pihak internasional.

Sejumlah prestasi yang dapat dicapai oleh Kota Makassar tidak terlepas dari kepemimpinan yang luar biasa, seperti yang diketahui Walikota Makassar kemarin baru saja menyelesaikan kunjungannya ke Amerika Serikat untuk memenuhi undangan National Science Foundation (NSF) dan U.S. Department of State di Washington DC.

Dalam kunjungan luar Negeri Walikota Makassar tentunya berupaya untuk menciptakan yang hebat dengan menciptakan sumberdaya yang unggul. Hal inipun membuat ‘Danny’ mendapatkan sejumlah apresiasi luar biasa baik dari skala nasional hingga internasional.

Baca Juga : Puluhan Tahun PSU Belum Diserahkan, Pemkot Makassar Ultimatum Pihak PT GMTD

Kali ini apresiasi datang dari Temasek Foundation dan Singapore Coorporation Enterprise yang kemudian dituangkan dalam perjanjian kerjasama pemberian dana hibah kepada Pemkot Makassar.

Perjanjian kerjasama ditandatangani langsung oleh Walikota Makassar Danny Pomanto disaksikan Chief Executive Director SCE Mr. Kong Wy Mun, Senin (1/08) di Singapura.

Danny Pomanto menyebut dana hibah yang diberikan Temasek Foundation-SCE diperuntukkan dalam hal peningkatan kapasitas aparatur sipil negara lingkup Pemkot Makassar sebagai rangkaian dari Program Kota Cerdas Berkelanjutan di Indonesia.

Baca Juga : Jembatan Kembar Barombong Disiapkan, Pemkot Makassar Rampungkan Urusan Lahan

“Temasek Foundation bersama SCE siap untuk dukung Pemkot Makassar dalam capacity building bagi ASN,” ujar Danny Pomanto.

Lebih lanjut, Danny Pomanto menjelaskan bahwa ASN, baik dari OPD maupun tingkatan kecamatan dan kelurahan akan menerima pendidikan dan pelatihan dari Temasek Foundation.

Bukan kali ini saja Temasek Foundation memberikan dukungannya kepada Kota Makassar. Lembaga nirlaba asal Singapura sudah mendukung ide visioner Danny Pomanto soal Smart City sejak awal kepemipinan periode pertamanya di Makassar.

Baca Juga : Komitmen Taat Bayar Pajak, Claro Makassar Raih Penghargaan Tax Award 2025

“Di tahun 2014 dulu, di awal kepemimpinan periode pertama saya, Temasek memberikan dukungan penuh kepada Pemkot Makassar baik dalam peningkatan kapasitas di kelurahan maupun kecamatan atau pun beberapa lembaga dan SKPD yang ada. Di tahun 2022 ini, Temasek akan kembali memberikan pelatihan yang serupa,” pungkasnya.

Cek berita dan artikel yang lain di Google News

Yuk berbagi informasi tentang Sulawesi Selatan dengan join di group whatsapp : Citizen Journalism Sulsel

 Youtube Sulselsatu

 Komentar

 Terbaru

Video29 Januari 2026 22:38
VIDEO: Bahlil Lahadalia Resmi Dilantik sebagai Ketua Harian DEN
SULSELSATU.com – Menteri Energi dan Sumber Daya Mineral (ESDM) Bahlil Lahadalia resmi dilantik sebagai Ketua Harian Dewan Energi Nasional (DEN)....
Makassar29 Januari 2026 20:23
13 Grup Tampil di iForte National Dance Competition Makassar, Mahasiswa Papua Kantongi Juara
iForte National Dance Competition (NDC) Inspirasi Diri sukses diikuti 13 grup penari dari berbagai daerah....
Makassar29 Januari 2026 17:43
Soal PSEL Makassar, Munafri: Aspirasi Warga Jadi Pertimbangan Utama
SULSELSATU.com MAKASSAR – Pemerintah Kota Makassar menegaskan bahwa rencana Proyek Pengelolaan Sampah menjadi Energi Listrik (PSEL) tidak akan d...
Politik29 Januari 2026 16:33
Disaksikan Istri dan Anak, Kaesang Perkenalkan RMS Sebagai Kader PSI di Forum Rakernas Makassar
SULSELSATU.com, MAKASSAR — Ketua Umum Partai Solidaritas Indonesia (PSI) Kaesang Pangarep secara resmi memperkenalkan mantan Ketua DPW Partai NasDem...